Kereta api Airlangga merupakan layanan kereta api penumpang kelas ekonomi yang dioperasikan oleh Kereta Api Indonesia untuk melayani relasi Surabaya Pasarturi–Pasar Senen melalui lintas utara Jawa. Kereta api ini menempuh jarak sejauh 719 km dalam waktu sekitar 11 jam 55 menit.[2][1]
Sebagai kereta api yang tarifnya disubsidi oleh pemerintah atau PSO, tarif kereta api ini berkisar antara Rp49.000,00–Rp104.000,00 tergantung pada jarak yang ditempuh penumpang.
Kereta api Airlangga merupakan penerus dari dua layanan kereta api di jalur utara Pulau Jawa sebelumnya, yakni kereta api Maharani rute Semarang Poncol–Surabaya Pasarturi dan kereta api Tegal Ekspres rute Tegal–Pasar Senen. Kereta api ini membawa delapan kereta penumpang kelas ekonomi yang memiliki susunan 106 tempat duduk saling berhadapan.[5] Kereta api ini juga menerima subsidi dari pemerintah sebagai bagian dari kewajiban pelayanan publik (PSO).[6]
Per tanggal 1 Maret 2022 KA Airlangga menambah pemberhentian di Stasiun Cikarang dan Stasiun Arjawinangun, hal ini menyebabkan berubahnya nomor Kereta menjadi 7049A dan 7050A. Per tanggal 1 Juni 2023, bersamaan dengan berlakunya Gapeka 2023, KA Airlangga berubah nomor kereta menjadi 235 dan 236.[1]
Stasiun pemberhentian
Berikut adalah stasiun pemberhentian kereta api Airlangga per 1 Juni 2023:[1]
Terintegrasi dengan Lin Lingkar Cikarang, bus BRT Transjakarta, bus kota dan Mikrotrans, stasiun ini juga merupakan stasiun pemberhentian Commuter Line Cikarang.
Stasiun ujung, terintegrasi dengan Lin Lingkar Cikarang, bus BRT Transjakarta, bus kota dan Mikrotrans, stasiun ini juga merupakan stasiun pemberhentian Commuter Line Cikarang.
★
Keterangan
★
Stasiun ujung (terminus)
■
Berhenti untuk semua arah
▼
Berhenti hanya untuk arah Pasar Senen (satu arah)
Galeri
Perjalanan perdana kereta api Airlangga dengan lokomotif CC 203 98 15 SDT, melintas di JPL 99, Tambun
Hanya berisi layanan kereta api yang dioperasikan oleh induk perusahaan. Untuk layanan yang dioperasikan oleh anak perusahaan, lihat Templat:KAI Commuter untuk layanan KAI Commuter, Templat:KAI Bandara untuk layanan KAI Bandara dan Templat:KCIC untuk layanan KCIC/Whoosh