Kitab Makabe yang Kedua

Kitab Makabe yang Kedua (disingkat 2 Makabe; akronim 2Mak.) merupakan salah satu kitab yang menjadi kitab terakhir dalam kelompok kitab-kitab sejarah dan menjadi bagian dari golongan Deuterokanonika pada Perjanjian Lama bagi kanon Kitab Suci Katolik. Kitab ini juga menjadi salah satu kitab pada Septuaginta dan pada Perjanjian Lama dalam Alkitab Ortodoks (kecuali kanon Alkitab Tewahedo Ortodoks). Kitab ini tidak dianggap kanonik oleh Alkitab Ibrani (Tanakh) dan dianggap sebagai apokrifa dalam kanon Alkitab Protestan. Artikel VI dari 39 Artikel Gereja Inggris menyebutkan kitab ini sebagai bacaan yang berguna, tetapi tidak sebagai dasar penetapan doktrin dan tidak perlu untuk memperoleh keselamatan.[1][2]

Nama

Nama "Makabe" diserap dari nama dalam bahasa Latin: Maccabaeus (har. "Makabe"), yang diserap dari bahasa Yunani Kuno: Μακκαβαῖος (Makkabaîos, har. "Makabe"), yang pada gilirannya diserap dari bahasa Ibrani: מַכַּבִּי‎ (makkabi). Asal kata tersebut tidaklah jelas, tetapi beberapa pakar menduga bahwa kata ini berasal dari kata usang dalam bahasa Ibrani atau Aram, makkaba atau maqqəḇa, yang berarti "palu martil" atau "palu godam",[3] yang merujuk pada keganasan Yudas di medan perang.

Nama "Makabe" sebenarnya merupakan julukan pribadi (bukan marga) untuk tokoh Yudas, putra ketiga dari imam Matatias dan pemimpin pertama gerakan pemberontakan Makabe. Namun pada perkembangannya, nama ini kemudian dikenakan pula kepada saudara-saudara Yudas yang menggantikannya sebagai pemimpin (Yonatan Apfus dan Simon Tasi) pada pemberontakan tersebut.

Isi

Kitab Makabe yang Kedua berfokus pada peristiwa-peristiwa perlawanan orang-orang Yahudi, yang dipimpin oleh Yudas Makabe, terhadap raja-raja dari dari Seleukia. Kitab ini diawali dengan surat pengantar kepada orang-orang Yahudi di Mesir, lalu dilanjutkan dengan narasi sejarah yang dimulai dari peristiwa seputar pejabat Seleukia Heliodorus yang ingin mengambil persembahan Bait Allah untuk kas negara pada tahun 180 SM, dan berakhir dengan kekalahan seorang jenderal Siria bernama Nikanor pada tahun 161 SM.

Kitab ini menyajikan versi revisi peristiwa-peristiwa historis yang diceritakan dalam tujuh bab pertama 1 Makabe, ditambah materi dari tradisi Farisi, termasuk doa bagi mereka yang meninggal dunia dan kebangkitan pada Hari Penghakiman.[4] Berbeda dengan 1 Makabe, 2 Makabe tidak memberikan laporan yang lengkap tentang berbagai peristiwa pada masa itu, sebaliknya hanya meliputi periode dari imam agung Onias III dan Raja Seleukus IV (180 SM) hingga kekalahan Nikanor pada 161 SM.

Sumber

Berbeda dengan 1 Makabe, Kitab Makabe yang Kedua sejak awal telah ditulis dalam bahasa Yunani Koine,[5] kemungkinan di Aleksandria,[6] Mesir, pada sekitar tahun 124 SM.[4]

Kepengarangan

Pengarang 2 Makabe tidak disebutkan, tetapi ia menyebut dirinya menyederhanakan karya Yason dari Kirene yang terdiri atas lima jilid. Karya yang lebih panjang ini tidak dilestarikan, dan tidak diketahui pasti berapa banyak dari teks 2 Makabe yang sekarang ini disalin begitu saja dari karya itu. Si penulis tampaknya menulis dalam bahasa Yunani, karena tidak ada bukti khusus tentang versi bahasa Ibrani sebelumnya. Beberapa bagian dari kitab ini, seperti Pendahuluan, Epilog, dan sejumlah refleksi tentang moralitas pada umumnya dianggap berasal dari si pengarang, bukan dari Yason. Karya Yason sendiri tampaknya ditulis sekitar tahun 160 SM dan kemungkinan besar berakhir dengan kekalahan Nikanor, seperti yang digambarkan oleh ringkasannya yang ada sekarang.

Permulaan kitab ini mencakup dua surat yang dikirim oleh orang Yahudi di Yerusalem kepada orang Yahudi di Diaspora di Mesir mengenai hari perayaan yang dibentuk untuk merayakan penyucian Bait Allah (Lihat Hanukah) dan perayaan untuk memperingati kekalahan Nikanor. Bila pengarang kitab ini menyisipkan surat-surat ini, maka kitab ini mestinya ditulis setelah tahun 124 SM, yaitu waktu penulisan surat yang kedua. Sejumlah penafsir berpendapat bahwa surat-surat ini merupakan tambahan belakangan, sementara yang lainnya menganggapnya sebagai dasar bagi karya ini. Para sarjana Katolik cenderung berpendapat bahwa penulisannya dilakukan pada tahun-tahun terakhir dari abad ke-2 SM, sementara para sarjana Yahudi sepakat untuk menempatkannya pada paruhan kedua dari abad pertama SM.

Kitab ini tampaknya ditulis untuk menolong orang-orang Yahudi di diaspora di Mesir, terutama untuk memberitahukan mereka tetang pemulihan Bait Allah, dan untuk memberikan semangat kepada mereka untuk melakukan ziarah tahunan ke Yerusalem. Kitab ini ditulis bukan dari sudut pandang seorang sejarawan profesional, tetapi lebih seperti dari sudut pandang seorang guru agama, yang menarik pelajaran dari sejarah.

Pada umumnya, kronologi kitab ini cocok dengan kronologi 1 Makabe, dan kitab ini mempunyai nilai historis karena melengkapi 1 Makabe, khususnya dalam memberikan sejumlah dokumen historis yang tampaknya otentik. Sang pengarang tampaknya secara khusus tertarik untuk memberikan suatu penafsiran teologis mengenai kejadian-kejadian itu; dalam kitab ini campur tangan Allah mengarahkan perjalanan berbagai peristiwa, menghukum orang jahat, dan memulihkan Bait Allah kepada umat-Nya. Mungkin saja bahwa sejumlah kejadian tampaknya disajikan berdasarkan urutan kronologis yang ketat untuk menyampaikan pesan-pesan teologis. Sejumlah angka yang disebutkan untuk ukuran pasukan mungkin tampak berlebihan, meskipun tidak semua naskah itu disetujui kitab ini.

Gaya bahasa Yunani si penulis sangat terdidik, dan ia tampaknya cukup paham mengenai adat-istiadat Yunani. Aksinya mengikuti rencana yang sangat sederhana. Setelah kematian Antiokhus Epifanes, Pesta Penyerahan Bait Suci dilembagakan. Bait Suci yang baru dipersembahkan itu diancam oleh Nikanor, dan setelah kematiannya, pesta untuk penyerahan itupun selesai.

Perikop

Judul perikop dalam Kitab Makabe yang Pertama menurut Alkitab Terjemahan Baru Deuterokanonika oleh LAI dan LBI adalah sebagai berikut. Perlu dicatat bahwa seluruh judul bagian berikut berasal langsung dari Alkitab.

BEBERAPA SURAT PENDAHULUAN
KATA PENDAHULUAN PENYADUR
  • Tanpa judul (2:19–32)
KEJADIAN-KEJADIAN DI MASA PEMERINTAHAN RAJA SELEUKUS
  • Heliodorus datang ke Yerusalem (3:1–12)
  • Gempar di Kota Suci (3:13–23)
  • Heliodorus dihukum (3:24–34)
  • Heliodorus bertobat (3:35–40)
PENGEJARAN AGAMA OLEH RAJA ANTIOKHUS EPIFANES
BANGSA YAHUDI MENGALAHKAN KEBUDAYAAN YUNANI
  • Yudas Makabe memberontak (8:1–7)
  • Yudas mengalahkan Nikanor (8:8–29)
  • Orang-orang Yahudi mengalahkan Timotius dan Bakhides (8:30–33)
  • Nikanor lari dan mengakui kesalahannya (8:34–36)
  • Raja Antiokhus Epifanes dihukum (9:1–17)
  • Surat raja Antiokhus kepada orang-orang Yahudi (9:18–29)
  • Pentahiran Bait Allah (10:1–9)
PEPERANGAN YUDAS MELAWAN BANGSA-BANGSA TETANGGA DAN MELAWAN LISIAS
  • Ptolemeus Makron kena kemurkaan raja (10:10–13)
  • Gorgias dan benteng-benteng di daerah Idumea (10:14–23)
  • Yudas mengalahkan Timotius dan merebut kota Gezer (10:24–38)
  • Penyerbuan Lisias yang pertama (11:1–12)
  • Perdamaian dengan orang-orang Yahudi (11:13–38)
  • Peristiwa Yope dan Yamnia (12:1–9)
  • Penyerbuan ke daerah Gilead (12:10–16)
  • Pertempuran di Karnaim (12:17–26)
  • Yudas pulang melalui kota Efron dan Skitopolis (12:27–31)
  • Yudas mengalahkan Gorgias (12:32–37)
  • Korban untuk orang-orang yang tewas (12:38–45)
  • Raja Antiokhus V dan Lisias — Menelaus dihukum (13:1–8)
  • Doa orang-orang Yahudi dan kemenangan mereka di kota Modein (13:9–17)
  • Raja Antiokhus V berunding dengan orang-orang Yahudi (13:18–26)
PEPERANGAN DENGAN NIKANOR, PANGLIMA DEMETRIUS II
  • Imam besar Alkimus campur tangan (14:1–14)
  • Nikanor bersahabat dengan Yudas (14:15–25)
  • Alkimus mengobar-ngobarkan api permusuhan (14:26–36)
  • Razis membunuh diri (14:37–46)
  • Hujatan Nikanor (15:1–5)
  • Yudas mengajak orang-orang Yahudi untuk bertempur (15:6–16)
  • Persiapan untuk pertempuran (15:17–24)
  • Nikanor kalah dan tewas (15:25–36)
  • Kata penutup (15:37–39)

Isu doktrinal

Kitab Makabe yang Kedua memperlihatkan beberapa pokok penafsiran doktrinal yang berasal dari Yudaisme Farisi, serta ditemukan juga dalam teologi Katolik dan Ortodoks Timur.

Isu-isu doktrinal yang diangkat dalam 2 Makabe, misalnya:

Secara khusus, penjelasan yang panjang lebar mengenai kemartiran Eleazar dan seorang ibu dengan ketujuh putranya (2 Makabe 6:18–7:42) menarik perhatian kalangan Kristen abad pertengahan. Beberapa gereja dipersembahkan untuk "para martir Makabe", dan mereka termasuk di antara sedikit tokoh pra-Kristen yang muncul dalam kalender peringatan para kudus Katolik (jumlahnya jauh lebih banyak dalam kalender gereja-gereja Ortodoks Timur, yang juga menampilkan mereka). Kitab ini dianggap sebagai model pertama kisah-kisah para martir dari abad pertengahan.

Jimmy Akin, seorang apologis Katolik dari Catholic Answers, meneliti Ibrani 11:35 ("... orang-orang lain membiarkan dirinya disiksa dan tidak mau menerima pembebasan, supaya mereka beroleh kebangkitan yang lebih baik") dan menyatakan bahwa harapan akan kehidupan kekal setelah penyiksaan yang terkandung di dalamnya tidak ditemukan di bagian mana pun dalam Protokanonika Perjanjian Lama, tetapi ditemukan dalam 2 Makabe 7.[10]

Kanonisitas

Katolik dan Ortodoks Timur memandang Kitab Makabe yang Kedua kanonik, sementara Yahudi dan Protestan tidak. Kitab Makabe yang Kedua, serta 1 dan 3 Makabe, tercantum dalam Septuaginta, terjemahan Alkitab Ibrani dalam bahasa Yunani yang terselesaikan pada abad ke-1 SM.[4] Di Yamnia, ca 90 M, menurut suatu teori yang saat ini banyak didiskreditkan, para rabi mengesahkan suatu kanon yang lebih sempit, tidak termasuk kitab-kitab deuterokanonika seperti Kitab Makabe yang Kedua. Namun hal ini hanya memiliki pengaruh yang kecil pada kalangan Kristen, karena kebanyakan kalangan Kristen tidak mengerti bahasa Ibrani dan menjadi akrab dengan Alkitab Ibrani melalui teks Septuaginta Yunani karya kaum Yahudi Helenistik, yang menyertakan Kitab Makabe yang Kedua dan karya-karya deuterokanonik lainnya.

Kitab Makabe yang Kedua dikecam oleh kalangan Protestan.[4] Martin Luther mengatakan: "Saya begitu membenci kitab kedua Makabe, dan Ester, sehingga saya berharap seandainya keduanya tidak pernah kita kenal, karena terlalu banyak ketidakwajaran yang menyesatkan."[11] Para penulis evangelikal lainnya memiliki pandangan yang lebih positif terhadap kitab ini. James B. Jordan, misalnya, berpendapat bahwa 1 Makabe "ditulis untuk berupaya memperlihatkan kaum Makabe perampas kuasa sebagai ahli waris sejati dari Daud dan sebagai para Imam Besar sejati" serta merupakan sebuah "kitab yang buruk", tetapi suatu "gambaran yang jauh lebih akurat atas situasi tersebut disajikan dalam Kitab Makabe yang Kedua".[12]

Referensi

  1. ^ "Article VI at episcopalian.org". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-09-28. Diakses tanggal 2016-06-27. 
  2. ^ read online
  3. ^ "MACCABEES, THE - JewishEncyclopedia.com". www.jewishencyclopedia.com. Diakses tanggal 2020-11-19. 
  4. ^ a b c d Harris, Stephen L., Understanding the Bible. Palo Alto: Mayfield. 1985.
  5. ^ II Maccabees: "Unlike I Maccabees, the book known as II Maccabees was written in Greek."
  6. ^ Pada saat itu Aleksandria (sekarang Iskandariyah) adalah pusat perkumpulan para cendekiawan Yudaisme Hellenistik, dan setelahnya para cendekiawan Kristen.
  7. ^ Merekapun lalu mohon dan minta, semoga dosa yang telah dilakukan itu dihapus semuanya. Tetapi Yudas yang berbudi luhur memperingatkan khalayak ramai, supaya memelihara diri tanpa dosa, justru oleh karena telah mereka saksikan dengan mata kepala sendiri apa yang sudah terjadi oleh sebab dosa orang-orang yang gugur itu. Kemudian dikumpulkannya uang di tengah-tengah pasukan. Lebih kurang dua ribu dirham perak dikirimkannya ke Yerusalem untuk mempersembahkan korban penghapus dosa. Ini sungguh suatu perbuatan yang sangat baik dan tepat, oleh karena Yudas memikirkan kebangkitan. Sebab jika tidak menaruh harapan bahwa orang-orang yang gugur itu akan bangkit, niscaya percuma dan hampalah mendoakan orang-orang mati. Lagipula Yudas ingat bahwa tersedialah pahala yang amat indah bagi sekalian orang yang meninggal dengan saleh. Ini sungguh suatu pikiran yang mursid dan saleh. Dari sebab itu maka disuruhnyalah mengadakan korban penebus salah untuk semua orang yang sudah mati itu, supaya mereka dilepaskan dari dosa mereka. (2 Makabe 12:42–45 Diarsipkan 2016-08-06 di Wayback Machine.)
  8. ^ 12:44 Sebab jika tidak menaruh harapan bahwa orang-orang yang gugur itu akan bangkit, niscaya percuma dan hampalah mendoakan orang-orang mati.
  9. ^ "NAB 2 Maccabees 15:14". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-02-12. Diakses tanggal 2013-02-12. 
  10. ^ James Akin, Defending the Deuterocanonicals
  11. ^ Luther, Martin (1893) [1566]. "Of God's Word: XXIV". The Table-Talk of Martin Luther. trans. William Hazlitt. Philadelphia: Lutheran Publication Society. LCC BR332.T4. 
  12. ^ Jordan, James B. (2007). The Handwriting on the Wall: A Commentary on the Book of Daniel. American Vision. hlm. 580. 

Pranala luar


Read other articles:

For other uses, see Motorsport (disambiguation). 2017 single by Migos featuring Nicki Minaj and Cardi B MotorSportSingle by Migos featuring Nicki Minaj and Cardi B[1]from the album Culture II ReleasedOctober 27, 2017Recorded2017GenreTrapLength5:03 (album version/radio edit) 5:24 (original version)Label Quality Control Music Capitol Motown Songwriter(s) Quavious Marshall Kiari Cephus Kirshnik Ball Belcalis Almanzar Onika Maraj Shane Lindstrom Tim Gomringer Kevin Gomringer Producer(s) Murd…

Health benefits of dance This article has multiple issues. Please help improve it or discuss these issues on the talk page. (Learn how and when to remove these template messages) This article possibly contains original research. Please improve it by verifying the claims made and adding inline citations. Statements consisting only of original research should be removed. (October 2015) (Learn how and when to remove this message) Some of this article's listed sources may not be reliable. Please hel…

Lihat entri kelepasan di kamus bebas Wiktionary. Patung Liberty merupakan simbol kelepasan Amerika Serikat yang diberikan oleh Prancis. Kelepasan (keterlepasan), kebebasan (keterbebasan), atau libertas adalah kemampuan individu untuk melakukan apa yang diinginkan, terlepas dari belenggu atau otoritas individu lain.[1] Kelepasan adalah sinonim dari kebebasan. Kelepasan negatif dipahami sebagai keadaan bebas dari kendali atau pembatasan yang diberlakukan oleh otoritas di sekitarnya mengena…

Marmaduke PickthallLahir(1876-04-07)7 April 1876Harrow, LondonMeninggal19 Mei 1936(1936-05-19) (umur 60)Brookwood, SurreyPekerjaanSarjana muslim Muhammad Marmaduke William Pickthall (1875-1936) adalah seorang intelektual Muslim Barat, yang terkenal dengan terjemahan Al Qur'an yang puitis dan akurat dalam bahasa Inggris. Ia merupakan pemeluk agama Kristen yang kemudian berpindah agama memeluk Islam. Pickthall adalah juga seorang novelis, yang diakui oleh D.H Lawrence, H.G Wells dan E.M Forst…

Азиатский барсук Научная классификация Домен:ЭукариотыЦарство:ЖивотныеПодцарство:ЭуметазоиБез ранга:Двусторонне-симметричныеБез ранга:ВторичноротыеТип:ХордовыеПодтип:ПозвоночныеИнфратип:ЧелюстноротыеНадкласс:ЧетвероногиеКлада:АмниотыКлада:СинапсидыКласс:Млеко…

Human settlement in EnglandBroadwater FarmBroadwater FarmLocation within Greater LondonPopulation4,844 OS grid referenceTQ3282590211London boroughHaringeyCeremonial countyGreater LondonRegionLondonCountryEnglandSovereign stateUnited KingdomPost townLONDONPostcode districtN17Dialling code020PoliceMetropolitanFireLondonAmbulanceLondon UK ParliamentTottenhamLondon AssemblyEnfield and Haringey List of places UK England London 51°35′41″N 0°04′…

Сельское поселение России (МО 2-го уровня)Новотитаровское сельское поселение Флаг[d] Герб 45°14′09″ с. ш. 38°58′16″ в. д.HGЯO Страна  Россия Субъект РФ Краснодарский край Район Динской Включает 4 населённых пункта Адм. центр Новотитаровская Глава сельского посел…

American nuclear warhead for HAWK missile. XW42 warhead with its storage container. The W42 was an American nuclear fission weapon developed in 1957. In December 1957 the Army requested the Atomic Energy Commission to develop a nuclear warhead for the HAWK low- to medium-altitude surface-to-air missile. In July 1958 the military characteristics were approved for the new warhead and the design released. Two months later the requirement for a HAWK with a nuclear warhead was cancelled. The warhead …

Chinese TV series or program Heroes of Sui and Tang DynastiesOfficial posterChinese隋唐英雄Hanyu PinyinSuí Táng Yiōngxióng GenreHistoricalBased onRulian Jushi ShuotangWritten byZhao Ruiyong, Xu Haibin, Du Wenhe, Zhou Su, Wu Guo'en, Zhang Yong, Luo YeDirected byLi HantaoStarringDicky CheungWinston ChaoLiu XiaoqingLan Yan Yu ShaoqunWezei PurbaKou Hsi-ShunYoki SunJang Seo-heeOpening themeDicky Cheung - Shen Qu (literally Divine Comedy)Ending themeDicky Cheung - Zhen Yingxiong (literally Rea…

باولو سيرجيو بينتو بريتو   معلومات شخصية الميلاد 19 فبراير 1968 (العمر 56 سنة)إستريموز  الطول 1.86 م (6 قدم 1 بوصة) مركز اللعب مهاجم الجنسية البرتغال  معلومات النادي النادي الحالي بورتيمونينسي (مدرب) مسيرة الشباب سنوات فريق 1980–1982 Sanjoanense Lisboa 1982–1984 Petrogal 1984–1986 C.D. Olivais e Mo…

سلطة الحديقة تتكون من الخس، والطماطم المجففة والطماطم الكرزية، والشمندر، والخيار وجبنة الفيتا السلطة هي طائفة واسعة من الأطباق وتدخل في تكوينها مواد مختلفة تتضمن الخضراوات الورقية والخضراوات الأخرى وأنواع المعكرونة والبقوليات والحبوب. كما تستخدم في السلطات المختلفة الل…

Acetylcarnosine Names IUPAC name (S)-2-(3-Acetamidopropanoylamino)-3-(1H-imidazol-5-yl)propanoic acid Other names N-(N-Acetyl-β-alanyl)histidine; N-Acetyl-L-carnosine; N-Acetylcarnosine Identifiers CAS Number 56353-15-2 Y 3D model (JSmol) Interactive image Abbreviations NAC ChemSpider 8079136 Y ECHA InfoCard 100.054.640 PubChem CID 9903482 UNII 0TPN86OQIF Y CompTox Dashboard (EPA) DTXSID30204897 InChI InChI=1S/C11H16N4O4/c1-7(16)13-3-2-10(17)15-9(11(18)19)4-8-5-12-6-14-8/h5-6,9H,…

Rough, unfinished woollen fabric, of a soft, open texture This article is about the cloth. For the river in Scotland and England, see River Tweed. For other uses, see Tweed (disambiguation). Harris Tweed woven in a herringbone twill pattern, mid-20th century Tweed is a rough, woollen fabric, of a soft, open, flexible texture, resembling cheviot or homespun, but more closely woven. It is usually woven with a plain weave, twill or herringbone structure. Colour effects in the yarn may be obtained b…

Romanian politician (1886–1959) Ion GigurtuPrime Minister of RomaniaIn office4 July 1940 – 5 September 1940MonarchCarol IIPreceded byGheorghe TătărescuSucceeded byIon Antonescu Personal detailsBorn24 June 1886Turnu Severin, Mehedinți County, Kingdom of RomaniaDiedNovember 24, 1959(1959-11-24) (aged 73)Râmnicu Sărat, Buzău Region, Romanian People's RepublicPolitical partyPeople's Party (to 1932)National Agrarian Party (1932-1935)National Christian Party (1935-1938)National…

Austin StewardLahir1793Prince William County, VirginiaMeninggal15 Februari 1869(1869-02-15) (umur 75–76)MakamCanandaigua, New YorkDikenal atasTwenty-Two Years a SlaveOrang tuaRobert Steward (ayah), dan Susan Steward (ibu) Austin Steward (1793 – 15 Februari 1869) adalah seorang abolisionis dan penulis keturunan Afro-Amerika. Ia dilahirkan sebagai budak di Virginia kemudian pindah pada usia 7 tahun dengan rumah tangga Helm ke Negara Bagian New York pada tahun 1800. Rumah tangga terseb…

Government building in Ngerulmud, Palau Not to be confused with Capital of Palau. Capitol of PalauA view of the Capitol of Palau. The flag of Palau can be seen at the top of its dome.General informationArchitectural styleNeoclassicismTown or cityNgerulmudCountryPalauCoordinates7°30′01″N 134°37′27″E / 7.5002°N 134.6243°E / 7.5002; 134.6243Construction started1999Completed2006ClientRepublic of PalauTechnical detailsFloor area?Design and constructionArchitect(s)J…

2000 film directed by Steve Carr Next FridayTheatrical release posterDirected bySteve CarrWritten byIce CubeBased onCharactersby Ice CubeDJ PoohProduced byIce CubeStarring Ice Cube Mike Epps John Witherspoon Tamala Jones Tommy Tiny Lister Jr. CinematographyChristopher J. BaffaEdited byElena MaganiniMusic byTerence BlanchardProductioncompaniesNew Line Cinema Cube VisionDistributed byNew Line CinemaRelease date January 12, 2000 (2000-01-12) Running time98 minutesCountryUnited States…

Ainring Lambang kebesaranLetak Ainring di Berchtesgadener Land NegaraJermanNegara bagianBayernWilayahOberbayernKreisBerchtesgadener LandPemerintahan • MayorHans Eschlberger (CSU)Luas • Total32,97 km2 (1,273 sq mi)Ketinggian459 m (1,506 ft)Populasi (2013-12-31)[1] • Total9.598 • Kepadatan2,9/km2 (7,5/sq mi)Zona waktuWET/WMPET (UTC+1/+2)Kode pos83404Kode area telepon08654 und 08656Pelat kendaraanBGLSitus web…

Barbara Mandrell singles discographyBarbara Mandrell in 1986Music videos1Singles54As a collaborative artist7As a featured artist1Promotional singles6 The singles discography of American country music artist Barbara Mandrell contains 54 singles as a lead artists, seven singles as a collaborative artist, six promotional singles and one music video. In 1966, Mandrell's debut single was released titled Queen for a Day. She then signed a recording contract and in 1969 had her first charting release w…

  هذه المقالة عن المجلس الإسلامي للحكماء. لمعانٍ أخرى، طالع مجلس إسلامي (توضيح). مجلِس حُكَماء المُسلمين البلد الإمارات العربية المتحدة  المقر الرئيسي أبوظبي  الإمارات العربية المتحدة تاريخ التأسيس 19 يوليو 2014 النوع ديني الاهتمامات طائفية، سِلم عالمي منطقة الخدمة …