1 Januari – Kebakaran hutan dan lahan mulai melanda Provinsi Riau hingga beberapa bulan ke depan. Hingga bulan September 2019, tercatat 6.425 hektare lahan terbakar di seluruh Riau.[1]
4 Januari – Gempa bumi dengan kekuatan 5,6 skala richter mengguncang Laut Banda, 189 km arah utara-barat laut dari Saumlaki, Maluku pada kedalaman 177,7 km.[2] Tidak ada laporan korban jiwa atau kerusakan signifikan.
5 Januari – Dua artis ternama ditangkap karena diduga terlibat dalam skandal prostitusi online. Mereka ditangkap di kamar yang terpisah di salah satu hotel di Surabaya.[3]
6 Januari – Gempa bumi dengan kekuatan 6,6 skala richter mengguncang Laut Maluku, 151 km arah barat-barat laut dari Tobelo, Maluku Utara pada kedalaman 60 km.[4] Tidak ada laporan korban jiwa atau kerusakan signifikan.
Seorang pekerja tewas setelah tubuhnya masuk ke mesin penggilingan limbah plastik di Bekasi.[10]
Debat kandidat presiden pertama dilaksanakan antara Joko Widodo dan Prabowo Subianto. Topik debat mencakup permasalahan terkini dari korupsi, terorisme, hak asasi manusia, hingga hukum.[11]
17 April – Indonesia mengadakan pemilihan umum ke-12. Untuk pertama kalinya, pemegang hak suara bisa memilih wakil di semua tingkat pemerintahan secara serentak.[19]
15 Juli – Awal kegiatan belajar-mengajar tahun ajaran 2019/2020.
16–21 Juli - Indonesia Terbuka 2019 atau secara resmi dinamakan Blibli Indonesia Open 2019, turnamen bulu tangkis internasional, digelar di Istora GBK. Pada pertandingan ganda putra, pasangan Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon mengalahkan sesama pasangan Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pada babak final.
17 Agustus – Sebanyak 43 mahasiswa Papua ditangkap oleh polisi di Surabaya, Jawa Timur, atas dugaan pengrusakan bendera merah putih.[31] Kejadian ini berujung pada serangkaian unjuk rasa di Papua.
19 Agustus–23 September – Berbagai unjuk rasa dan kerusuhan berlangsung di beberapa kabupaten dan kota di Provinsi Papua dan Papua Barat. Unjuk rasa ini dilakukan sebagai respons terhadap peristiwa penangkapan sejumlah mahasiswa asal Papua oleh aparat kepolisian dan tentara di beberapa tempat di Jawa Timur pada tanggal 16 Agustus 2019.
23 September – Dimulainya serangkaian unjuk rasa dan kerusuhan berlangsung di berbagai daerah terkait pengesahan beberapa RUU dan penundaan pengesahan beberapa RUU lainnya.
11 Desember – Para ilmuwan mengumumkan penanggalan Lukisan Gua Leang Bulu' Sipong 4 di Sulawesi Selatan yang diperkirakan berumur 44.000 tahun sehingga menjadi lukisan tertua yang diketahui.[37]