Piala Dunia FIFA 2022 adalah sebuah turnamen sepak bola internasional yang akan diselenggarakan pada 20 November hingga 18 Desember 2022. Tiga puluh dua tim nasional yang berpartisipasi pada turnamen ini diharuskan mendaftarkan skuad berisi sampai 26 pemain, termasuk tiga penjaga gawang. Hanya para pemain dari daftar skuad akhir berikut yang diperbolehkan tampil pada turnamen ini.[ 1]
Sebelum menyebutkan skuad akhir mereka untuk turnamen ini, setiap tim nasional menyerahkan daftar skuad sementara berisi 35 sampai 55 pemain kepada FIFA pada 21 Oktober 2022, satu bulan sebelum hari pertama turnamen ini.[ 2] FIFA tidak mengumumkan ke publik daftar skuad sementara tersebut. Daftar skuad akhir berisi 23 sampai 26 pemain harus sudah diserahkan ke FIFA pada 14 November 2022, pukul 14:00 AST (UTC+3 ) enam hari sebelum pertandingan pembuka.[ 3] Daftar skuad akhir beserta nomor punggung pemain diumumkan pada situs web resmi FIFA pada 15 November 2022.[ 4] Jika pemain pada skuad akhir mengalami cedera atau penyakit serius, setiap tim diizinkan untuk mendaftarkan pemain pengganti untuk pemain tersebut dengan batas waktu hingga 24 jam sebelum pertandingan pertama mereka. Dokter tim dan Petugas Medis FIFA harus memastikan bahwa cedera atau penyakit yang diderita cukup parah untuk mencegah pemain bersangkutan berpartisipasi dalam turnamen ini. Para pemain pengganti tersebut tidak diharuskan dari daftar skuad sementara.[ 1]
Pada 26 Juni 2022, Biro Dewan FIFA menyetujui peningkatan jumlah maksimum pemain dalam daftar skuad sementara (dari 35 menjadi 55) dan daftar skuad akhir (dari 23 menjadi 26). Perubahan tersebut disebabkan oleh waktu pelaksanaan turnamen ini dalam kalender sepak bola dan pandemi COVID-19 .[ 5] [ 6] Namun, setiap tim tetap hanya boleh menyebutkan maksimal 23 pemain di lembar pertandingan pada setiap hari pertandingan (12 di antaranya adalah pemain pengganti), sesuai dengan Peraturan Pertandingan Sepak Bola .
Umur yang tercantum adalah umur setiap pemain pada 20 November 2022, hari pertama turnamen. Jumlah penampilan dan gol yang tercantum untuk setiap pemain tidak termasuk pertandingan yang dimainkan setelah dimulainya Piala Dunia FIFA 2022. Klub yang tercantum adalah klub terakhir tempat pemain bersangkutan memainkan pertandingan kompetitif sebelum turnamen. Bendera negara untuk setiap klub menurut asosiasi sepak bola negara (bukan liga) klub tersebut berafiliasi.
Grup A
Belanda
Pelatih: Louis van Gaal
Skuad akhir Belanda berisi 26 pemain diumumkan pada 11 November 2022.[ 7]
Ekuador
Pelatih: Gustavo Alfaro
Skuad akhir Ekuador berisi 26 pemain diumumkan pada 14 November 2022.[ 8]
Qatar
Pelatih: Félix Sánchez
Skuad akhir Qatar berisi 26 pemain diumumkan pada 11 November 2022.[ 9]
Senegal
Pelatih: Aliou Cissé
Skuad akhir Senegal yang berjumlah 26 pemain diumumkan pada 11 November 2022.[ 10] Sadio Mané mundur dari skuad karena cedera pada 17 November 2022[ 11] dan digantikan oleh Moussa N'Diaye pada 20 November 2022.[ 12]
Grup B
Amerika Serikat
Pelatih: Gregg Berhalter
Skuad akhir Amerika Serikat berisi 26 pemain diumumkan pada 9 November 2022.[ 13]
Inggris
Pelatih: Gareth Southgate
Skuad akhir Inggris berisi 26 pemain diumumkan pada 10 November 2022.[ 14] Nomor punggung diumumkan pada 14 November 2022.[ 15]
Iran
Pelatih: Carlos Queiroz
Skuad sementara Iran berisi 29 pemain diumumkan pada 5 November 2022.[ 16] Skuad akhir berisi 25 pemain diumumkan pada 13 November 2022.[ 17]
Wales
Pelatih: Rob Page
Skuad akhir Wales berisi 26 pemain diumumkan pada 9 November 2022.[ 18]
Grup C
Arab Saudi
Pelatih: Hervé Renard
Skuad sementara Arab Saudi diumumkan pada 16 Oktober 2022.[ 19] Skuad akhir berisi 26 pemain diumumkan pada 11 November 2022.[ 20] Pada 13 November 2022, Federasi Sepak Bola Arab Saudi mengumumkan bahwa Fahad Al-Muwallad digantikan oleh Nawaf Al-Abed , setelah Badan Antidoping Dunia (WADA) mengajukan banding atas keputusan untuk mencabut penangguhan Al-Muwallad.[ 21]
Argentina
Pelatih: Lionel Scaloni
Skuad akhir Argentina berisi 26 pemain diumumkan pada 11 November 2022.[ 22] Nicolás González mundur dari skuad karena cedera dan digantikan oleh Ángel Correa pada 17 November 2022.[ 23] Pada hari yang sama, Joaquín Correa mengalami cedera sehingga harus mundur dari skuad. Ia kemudian digantikan oleh Thiago Almada pada 18 November 2022.[ 24]
Meksiko
Pelatih: Gerardo Martino
Skuad sementara Meksiko berisi 31 pemain diumumkan pada 26 Oktober 2022.[ 25] Pada 9 November 2022, jumlah pemain berkurang menjadi 30 setelah Jesús Corona mundur karena cedera.[ 26] Skuad akhir berisi 26 pemain diumumkan pada 14 November 2022.[ 27]
Polandia
Pelatih: Czesław Michniewicz
Skuad sementara Polandia berisi 47 pemain diumumkan pada 20 Oktober 2022.[ 28] Skuad akhir berisi 26 pemain diumumkan pada 10 November 2022.[ 29] Pada 13 November 2022, Bartłomiej Drągowski mundur karena cedera saat bermain untuk Spezia dan digantikan oleh Kamil Grabara .[ 30]
Grup D
Australia
Pelatih: Graham Arnold
Skuad akhir Australia berisi 26 pemain diumumkan pada 8 November 2022.[ 31] Nomor punggung diumumkan pada 11 November 2022.[ 32] Pada 20 November 2022, Martin Boyle mundur dari skuad karena cedera lutut dan digantikan oleh Marco Tilio pada hari yang sama.[ 33]
Denmark
Pelatih: Kasper Hjulmand
Skuad sementara Denmark berisi 21 pemain diumumkan pada 7 November 2022.[ 34] Lima pemain tambahan untuk melengkapi skuad akhir menjadi 26 pemain diumumkan pada 13 November.[ 35]
Prancis
Pelatih: Didier Deschamps
Skuad akhir Prancis berisi 25 pemain diumumkan pada 9 November 2022.[ 36] Pada 14 November 2022, jumlah pemain bertambah menjadi 26 pemain dengan masuknya Marcus Thuram .[ 37] Presnel Kimpembe karena cedera digantikan oleh Axel Disasi pada hari yang sama.[ 38] Pada 16 November 2022, Christopher Nkunku harus mundur dari skuad setelah mengalami cedera lutut kiri saat latihan dan digantikan oleh Randal Kolo Muani .[ 39] [ 40] Pada 19 November 2022, Karim Benzema mundur dari skuad setelah mengalami cedera otot rektus femoris pada paha kirinya saat sesi latihan timnas.[ 41]
Tunisia
Pelatih: Jalel Kadri
Skuad akhir Tunisia berisi 26 pemain diumumkan pada 14 November 2022.[ 42]
Grup E
Jepang
Pelatih: Hajime Moriyasu
Skuad akhir Jepang berisi 26 pemain diumumkan pada 1 November 2022.[ 43] [ 44] Nomor punggung pemain diumumkan pada 3 November 2022.[ 45] Pada 8 November, Shuto Machino dipanggil untuk menggantikan Yuta Nakayama , yang mengalami cedera tendon Achilles saat bermain untuk Huddersfield Town pada 2 November 2022.[ 46]
Jerman
Pelatih: Hansi Flick
Skuad akhir Jerman diumumkan pada 10 November 2022.[ 47]
Kosta Rika
Pelatih: Luis Fernando Suárez
Skuad akhir Kosta Rika berisi 26 pemain diumumkan pada 3 November 2022.[ 48]
Spanyol
Pelatih: Luis Enrique
Skuad akhir Spanyol yang berjumlah 26 pemain diumumkan pada 11 November 2022.[ 49] José Gayà mundur karena cedera dan digantikan oleh Alejandro Balde pada 18 November.[ 50] [ 51]
Grup F
Belgia
Pelatih: Roberto Martínez
Skuad akhir Belgia berisi 26 pemain diumumkan pada 10 November 2022.[ 52]
Kanada
Pelatih: John Herdman
Skuad akhir Kanada diumumkan pada 13 November 2022.[ 53]
Kroasia
Pelatih: Zlatko Dalić
Skuad sementara Kroasia berisi 36 pemain diumumkan pada 31 Oktober 2022.[ 54] Skuad akhir berisi 26 pemain diumumkan pada 9 November 2022.[ 55]
Maroko
Pelatih: Walid Regragui
Skuad akhir Maroko berisi 26 pemain diumumkan pada 10 November 2022.[ 56]
Grup G
Brasil
Pelatih: Tite
Skuad akhir Brasil berisi 26 pemain diumumkan pada 7 November 2022.[ 57]
Kamerun
Pelatih: Rigobert Song
Skuad akhir Kamerun berisi 26 pemain diumumkan pada 9 November 2022.[ 58]
Serbia
Pelatih: Dragan Stojković
Skuad akhir Serbia berisi 26 pemain diumumkan pada 11 November 2022.[ 59]
Swiss
Pelatih: Murat Yakin
Skuad akhir Swiss berisi 26 pemain diumumkan pada 9 November 2022.[ 60]
Grup H
Ghana
Pelatih: Otto Addo
Skuad sementara Ghana berisi 55 pemain diumumkan pada 4 November 2022.[ 61] Skuad akhir berisi 26 pemain diumumkan pada 14 November 2022.[ 62]
Korea Selatan
Pelatih: Paulo Bento
Skuad akhir Korea Selatan berisi 26 pemain diumumkan pada 12 November 2022.[ 63] [ 64]
Portugal
Pelatih: Fernando Santos
Skuad sementara Portugal berisi 55 pemain diumumkan pada 23 Oktober 2022.[ 65] Skuad akhir berisi 26 pemain diumumkan pada 10 November 2022.[ 66]
Uruguay
Pelatih: Diego Alonso
Skuad akhir Uruguay berisi 26 pemain diumumkan pada 10 November 2022.[ 67]
Statistik
Statistik berikut hanya mencakup skuad akhir dari setiap tim nasional.
Umur
Pemain non penjaga gawang
Penjaga gawang
Kapten
Pelatih
Pelatih dengan cetak tebal melatih tim nasional negaranya sendiri.
Referensi
^ a b "Regulations – FIFA World Cup Qatar 2022" (PDF) . fifa.com (dalam bahasa Inggris). FIFA. 15 Desember 2021. Diakses tanggal 30 Maret 2022 .
^ Gleeson, Mark (19 Oktober 2022). "World Cup preliminary squads to be decided by Friday" . Reuters (dalam bahasa Inggris).
^ Martín, Alejandro; Reidy, Paul (1 Oktober 2022). "When is the deadline for squad-list confirmation for the 2022 World Cup?" . Diario AS . Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ "Squad List–FIFA World Cup Qatar 2022™–20 November 2022 – 18 December 2022" (PDF) . fifa.com (dalam bahasa Inggris). FIFA. 15 November 2022. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 15 November 2022. Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "Bureau of FIFA Council approves increase of FIFA World Cup™ squads to 26 players" . fifa.com (dalam bahasa Inggris). FIFA. Diakses tanggal 9 Agustus 2022 .
^ "FIFA approves 26-man squads for 2022 World Cup as teams will have three extra players in Qatar" . www.cbssports.com . Diakses tanggal 9 Agustus 2022 .
^ "Van Gaal maakt 26-koppige WK-selectie bekend" [Van Gaal mengumumkan 26 pemain pilihan untuk Piala Dunia]. onsoranje.nl (dalam bahasa Belanda). Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belanda . 11 November 2022. Diakses tanggal 11 November 2022 .
^ @LaTri (14 November 2022). "Aquí están los 26 jugadores elegidos por el DT #GustavoAlfaro para jugar la @fifaworldcup_es" (Tweet) (dalam bahasa Spanyol). Diakses tanggal 14 November 2022 – via Twitter .
^ @Aspire_Academy (11 November 2022). "١٨ من خريجي #أكاديمية_أسباير ضمن قائمة العنابي النهائية في بطولة #كأس_العالم فيفا قطر ٢٠٢٢ نفتخر فيكم و فالكم التوفيق #كلنا_العنابي" (Tweet). Diakses tanggal 12 November 2022 – via Twitter .
^ "Blessé, Sadio Mané est quand même dans la liste du Sénégal pour la Coupe du monde" [Cedera, Sadio Mané tetap masuk skuad Senegal untuk Piala Dunia]. L'Équipe (dalam bahasa Prancis). 11 November 2022. Diakses tanggal 11 November 2022 .
^ "Mondial 2022: Sadio Mané finalement out" [Piala Dunia 2022: Sadio Mané akhirnya mundur]. fsfoot.sn (dalam bahasa Prancis). Federasi Sepak Bola Senegal . 17 November 2022. Diakses tanggal 17 November 2022 .
^ "Coupe du monde 2022: le joueur d'Anderlecht Moussa N'diaye va finalement rejoindre la sélection sénégalaise" [Piala Dunia 2022: Pemain Anderlecht Moussa N'Diaye akan bergabung dengan skuad Senegal]. Le Soir (dalam bahasa Prancis). 20 November 2022. Diakses tanggal 20 November 2022 .
^ "Berhalter Names 26 Player USMNT Roster For 2022 FIFA World Cup" [Berhalter mengumumkan 26 pemain skuad timnas Amerika Serikat untuk Piala Dunia FIFA 2022]. ussoccer.com (dalam bahasa Inggris). Federasi Sepak Bola Amerika Serikat . 9 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ Smith, Frank (10 November 2022). "England squad named for FIFA World Cup Qatar 2022" [Skuad Inggris untuk Piala Dunia FIFA 2022]. englandfootball.com (dalam bahasa Inggris). Asosiasi Sepak Bola Inggris . Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ Smith, Frank (14 November 2022). "England's 2022 FIFA World Cup squad numbers" [Nomor punggung skuad Inggris di Piala Dunia FIFA 2022]. englandfootball.com (dalam bahasa Inggris). Asosiasi Sepak Bola Inggris . Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "۲۶ بازیکن اصلی + ۴ بازیکن بدشانس ایران در جامجهانی" [29 pemain Iran untuk Piala Dunia 2022]. Varzesh 3 (dalam bahasa Persia). 5 November 2022. Diakses tanggal 6 November 2022 .
^ "معرفی ۲۵ بازیکن تیم ملی برای حضور در جام جهانی" [Memperkenalkan 25 pemain tim nasional yang berpartisipasi pada Piala Dunia]. ffiri.ir (dalam bahasa Persia). Federasi Sepak Bola Republik Islam Iran . 13 November 2022. Diakses tanggal 13 November 2022 .
^ "Cymru squad announced for 2022 FIFA World Cup" (dalam bahasa Inggris). Asosiasi Sepak Bola Wales. 9 November 2022. Diakses tanggal 9 November 2022 .
^ "رينارد يعلن قائمة الأخضر للمعسكر الأخير استعداداً لنهائيات كأس العالم 2022" (dalam bahasa Arab). Federasi Sepak Bola Arab Saudi.
^ "Renard announces the national team list for the World Cup 2022 in Qatar" . Federasi Sepak Bola Arab Saudi . 11 November 2022. Diakses tanggal 12 November 2022 .
^ "بسبب استئناف «المنشطات».. استبعاد فهد المولد من قائمة المنتخب واستدعاء نواف العابد" . okaz.com.sa (dalam bahasa Arab). 13 November 2022. Diakses tanggal 13 November 2022 .
^ "Lista de la Selección Argentina para el Mundial de Qatar 2022" (dalam bahasa Spanyol). TyC Sports . 11 November 2022. Diakses tanggal 11 November 2022 .
^ Argentina national football team [@Argentina] (17 November 2022). "Tras el entrenamiento de hoy, el futbolista Nicolás González sufrió una lesión muscular y quedará desafectado de la nómina mundialista. En su reemplazo, el CT de Selección Argentina, convoca a Ángel Correa" [Setelah sesi latihan hari ini, Nicolás González mengalami cedera otot dan akan mundur dari skuad Piala Dunia. Untuk mengisi tempatnya, pelatih Argentina memanggil Ángel Correa.] (Tweet) (dalam bahasa Spanyol). Diakses tanggal 17 November 2022 – via Twitter .
^ Argentina national football team [@Argentina] (17 November 2022). "El futbolista Thiago Almada se suma a la convocatoria mundialista de Qatar 2022" [Thiago Almada dipanggil masuk skuad Qatar 2022.] (Tweet) (dalam bahasa Spanyol). Diakses tanggal 17 November 2022 – via Twitter .
^ "Gerardo Martino da a conocer la convocatoria rumbo a Qatar 2022" . miseleccion.mx (dalam bahasa Spanyol). Federasi Sepak Bola Meksiko . Diakses tanggal 26 Oktober 2022 .
^ "Jesús Manuel Corona no podrá ser considerado para la justa mundialista en Qatar" [Jesús Manuel Corona tidak akan dipertimbangkan untuk Piala Dunia di Qatar]. miseleccion.mx (dalam bahasa Spanyol). Federasi Sepak Bola Meksiko . Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "Convocatoria de la Selección Nacional de México" [Pemain dipanggil untuk tim nasional Meksiko]. miseleccion.mx (dalam bahasa Spanyol). Federasi Sepak Bola Meksiko . Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "Znamy szeroką kadrę reprezentacji Polski na mundial w Katarze! - Reprezentacja A" . pzpn.pl (dalam bahasa Polski). Asosiasi Sepak Bola Polandia. Diakses tanggal 20 Oktober 2022 .
^ "Czesław Michniewicz ogłosił kadrę na mundial w Katarze" . pzpn.pl (dalam bahasa Polski). Asosiasi Sepak Bola Polandia . 10 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ "Bartłomiej Drągowski nie pojedzie na mistrzostwa świata" [Bartłomiej Drągowski tidak akan berangkat ke Piala Dunia]. laczynaspilka.pl (dalam bahasa Polski). Asosiasi Sepak Bola Polandia . 13 November 2022. Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "SOCCEROOS SQUAD ANNOUNCED: FIFA World Cup Qatar 2022™" [Skuad Socceroos: Piala Dunia FIFA 2022 Qatar]. socceroos.com.au (dalam bahasa Inggris). Federasi Sepak Bola Australia . 8 November 2022. Diakses tanggal 8 November 2022 .
^ "SQUAD NUMBERS CONFIRMED: FIFA World Cup Qatar 2022™" [Nomor Punggung Skuad: Piala Dunia FIFA 2022 Qatar]. socceroos.com.au (dalam bahasa Inggris). Federasi Sepak Bola Australia . 11 November 2022. Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "Martin Boyle withdrawn from Socceroos' FIFA World Cup Qatar 2022™ squad" . socceroos.com.au (dalam bahasa Inggris). Federasi Sepak Bola Australia . 20 November 2022. Diakses tanggal 20 November 2022 .
^ Asosiasi Sepak Bola Denmark [@dbulandshold] (7 November 2022). "De første spillere til VM-truppen er fundet Kasper Hjulmand har udtaget 21 ud af de 26 spillere, der skal kæmpe for de rød-hvide farver til VM-slutrunden 2022. #ForDanmark" (Tweet) (dalam bahasa Dansk). Diakses tanggal 8 November 2022 – via Twitter .
^ "De sidste fem spillere til VM-truppen er udtaget" [Lima pemain terakhir untuk Piala Dunia telah terpilih]. dbu.dk (dalam bahasa Dansk). Asosiasi Sepak Bola Denmark . 13 November 2022. Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "Bleus : une liste de 25 pour la Coupe du monde avec Giroud, Mandanda et Saliba" . L'Équipe (dalam bahasa Prancis). 9 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ "Marcus Thuram convoqué" [Marcus Thuram dipanggil masuk skuad]. fff.fr (dalam bahasa Prancis). Federasi Sepak Bola Prancis . 14 November 2022. Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "Disasi remplace Kimpembe" [Disasi menggantikan Kimpembe]. fff.fr (dalam bahasa Prancis). Federasi Sepak Bola Prancis . 14 November 2022. Diakses tanggal 15 November 2022 .
^ "Kolo Muani remplace Nkunku" . fff.fr (dalam bahasa Prancis). Federasi Sepak Bola Prancis . 16 November 2022. Diakses tanggal 17 November 2022 .
^ Aadi Nair (16 November 2022). Tom Hogue, ed. "Kolo Muani replaces injured Nkunku in France's World Cup squad" [Kolo Muani menggantikan Nkunku yang cedera di skuad Piala Dunia Prancis]. Reuters (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 17 November 2022 .
^ "Karim Benzema forfait pour la Coupe du Monde" [Karim Benzema absen dari Piala Dunia]. fff.fr (dalam bahasa Prancis). Federasi Sepak Bola Prancis . 19 November 2022. Diakses tanggal 20 November 2022 .
^ "القائمة النهائية للمنتخب الوطني التونسي التي ستمثل الراية الوطنية خلال نهائيات كأس العالم قطر 2022" [Daftar akhir tim nasional Tunisia untuk mewakili bendera negara pada Piala Dunia 2022 Qatar]. facebook.com (dalam bahasa Arab). Federasi Sepak Bola Tunisia . 14 November 2022. Diakses tanggal 14 November 2022 .
^ "Hajime Moriyasu announces Japan squad for World Cup" . japantimes.co.jp (dalam bahasa Inggris). Japan Times. 1 November 2022. Diakses tanggal 1 November 2022 .
^ "Japan FIFA World Cup 2022 Squad (Updated Final List)" (dalam bahasa Inggris). 1 November 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-11-01. Diakses tanggal 1 November 2022 .
^ "FIFAワールドカップカタール2022 – 招集メンバー/スタッフ" . jfa.jp (dalam bahasa Jepang). Asosiasi Sepak Bola Jepang. Diakses tanggal 8 November 2022 .
^ "Soccer: Machino takes Nakayama's place in Japan World Cup squad" . The Mainichi Newspaper (dalam bahasa Inggris). 8 November 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-11-08. Diakses tanggal 8 November 2022 .
^ "Flick beruft Moukoko, Füllkrug und Götze in WM-Kader" [Flick masukkan Moukoko, Füllkrug dan Götze ke daftar skuad Piala Dunia]. Asosiasi Sepak Bola Jerman (dalam bahasa Jerman). 10 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ "Suárez eligió a sus 26 jugadores para la aventura mundialista en Catar" [Suárez menunjuk 26 pemain untuk petualangan pada Piala Dunia Qatar]. fedefutbol.com (dalam bahasa Spanyol). Federasi Sepak Bola Kosta Rika. 3 November 2022. Diakses tanggal 3 November 2022 .
^ "OFICIAL Lista de convocados para la Copa Mundial de Fútbol de la FIFA Catar 2022" [Daftar Skuad RESMI untuk Piala Dunia Sepak Bola FIFA Qatar 2022] (dalam bahasa Spanyol). Federasi Sepak Bola Kerajaan Spanyol . 11 November 2022. Diakses tanggal 11 November 2022 .
^ "Gayà leaves the Spanish national team's stage for the World Cup" (dalam bahasa Spanyol). Federasi Sepak Bola Kerajaan Spanyol . 18 November 2022. Diakses tanggal 18 November 2022 .
^ "Alejandro Balde se incorporará a la Selección como sustituto de José Gayà" [Alejandro Balde will join the national team as a substitute for José Gayà] (dalam bahasa Spanyol). Federasi Sepak Bola Kerajaan Spanyol . 18 November 2022. Diakses tanggal 18 November 2022 .
^ "Roberto Martinez selects 26 devils for the World Cup" . rbfa.be (dalam bahasa Inggris). Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belgia. 10 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ "CANADA SOCCER ANNOUNCE SQUAD FOR FIFA WORLD CUP QATAR 2022™" [Kanada mengumumkan skuad untuk Piala Dunia FIFA Qatar 2022]. canadasoccer.com (dalam bahasa Inggris). Asosiasi Sepak Bola Kanada . 13 November 2022. Diakses tanggal 13 November 2022 .
^ "DALIĆ OBJAVIO ŠIRI POPIS KANDIDATA ZA SVJETSKO PRVENSTVO" . hns-cff.hr (dalam bahasa Kroasia). Federasi Sepak Bola Kroasia. Diakses tanggal 31 Oktober 2022 .
^ "Izbornik Dalić objavio popis za SP u Kataru!" . hns-cff.hr (dalam bahasa Kroasia). Federasi Sepak Bola Kroasia. 9 November 2022. Diakses tanggal 9 November 2022 .
^ "لائحة المنتخب الوطني المشاركة في نهائيات كأس العالم قطر 2022" . frmf.ma (dalam bahasa Arab). Federasi Sepak Bola Kerajaan Maroko. 10 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ Bruno Cassucci; Raphael Zarko (7 November 2022). "Convocados da Seleção para a Copa do Mundo 2022: veja a lista completa de Tite" . Globo Esporte (dalam bahasa Portugis). Diakses tanggal 8 November 2022 .
^ Federasi Sepak Bola Kamerun [@LIndomptables] (9 November 2022). "Liste des 26 #LionsIndomptables qui iront défendre les couleurs du Cameroun à la Coupe du Monde FIFA Qatar 2022. PRÉPARATIFS DE LA COUPE DU MONDE FIFA QATAR 2022 #CMRJAM | #FRIENDLY | #FIFAWC2022 | #QATAR2022 | #ALLEZLESLIONS | #LETSROARTOGETHER | #INDOMPTABLES" (Tweet) (dalam bahasa Prancis). Diakses tanggal 10 November 2022 – via Twitter .
^ "Head-coach Dragan Stojković announces the list of players for the FIFA World Cup 2022 in Qatar" . Asosiasi Sepak Bola Serbia . 11 November 2022. Diakses tanggal 11 November 2022 .
^ "Murat Yakin gibt Schweizer WM-Aufgebot bekannt" . football.ch (dalam bahasa Jerman). Asosiasi Sepak Bola Swiss. 9 November 2022. Diakses tanggal 9 November 2022 .
^ "Otto Addo releases provisional list for FIFA World Cup Qatar 2022 finals" [Otto Addo merilis skuad sementara untuk putaran final Piala Dunia FIFA 2022 Qatar]. ghanafa.org (dalam bahasa Inggris). Asosiasi Sepak Bola Ghana . 4 November 2022. Diakses tanggal 4 November 2022 .
^ "Otto Addo announces squad for World Cup finals" [Otto Addo mengumumkan skuad untuk putaran final Piala Dunia]. ghanafa.org (dalam bahasa Inggris). Asosiasi Sepak Bola Ghana . 14 November 2022. Diakses tanggal 14 November 2022 .
^ "Son included in South Korea's squad for World Cup" . Reuters (dalam bahasa Inggris). 12 November 2022. Diakses tanggal 12 November 2022 .
^ 선수 명단 [Daftar Skuad] (dalam bahasa Korea). Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan . Diakses tanggal 12 November 2022 .
^ "Seleção: os 55 pré-convocados de Fernando Santos para o Mundial" . fpf.pt (dalam bahasa Portugis). Federasi Sepak Bola Portugal. 23 Oktober 2022. Diakses tanggal 25 Oktober 2022 .
^ "Seleção A: Fernando Santos escolheu os 26 jogadores que representarão Portugal no Mundial do Catar" . fpf.pt (dalam bahasa Portugis). Federasi Sepak Bola Portugal. 10 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022 .
^ "Se confirmó la lista de convocados para la Copa Mundial de Catar 2022" (dalam bahasa Spanyol). 10 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022 .
Pranala luar
Babak Informasi umum Simbol resmi