Duta Besar Indonesia pertama untuk Amerika Serikat adalah Ali Sastroamidjojo (1950–1953).
Sejarah gedung
Gedung yang juga dikenal dengan nama Walsh-McLean House berlantai empat dan memiliki 60 ruangan. Gedung yang dirancang oleh seorang arsitek bernama Henry Andersen dibangun dari tahun 1901 sampai 1903 oleh Thomas F. Walsh untuk putrinya Evalyn Walsh McLean. Biaya pembangunan mencapai 853.000 dolar AS (sekitar 20 juta dolar AS untuk tahun 2008). Evalyn menikah dengan Edward McLean dari keluarga pemilik The Washington Post.[3] Pada tanggal 19 Desember 1951, Ali Sastroamidjojo membeli gedung ini atas nama pemerintah Indonesia dengan harga 335.000 dolar AS untuk dijadikan kantor perwakilan Indonesia. Pada bulan Juni 1982, Duta Besar Ashari Danudirdjo meresmikan sebuah gedung baru di sebelah barat gedung lama yang digunakan sebagai tambahan ruangan kantor. Gedung baru ini yang bernuansa modern didesain oleh Architects Collaborative dari Cambridge, Massachusetts.[4]
^"Kedutaan/Konsulat". Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia. Diakses tanggal 2019-10-27.
^"A Golden Era" [Sebuah Era Emas] (dalam bahasa Inggris). Washington Life. 2006-04-01. Diakses tanggal 2019-10-26.
^"The Embassy Building". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-11-08. Diakses tanggal 2014-05-09.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
^USA International Business Publications (1 Januari 2009). "Chronology of Indonesia Ambassadors in United Stated of America". US – Indonesia Diplomatic and Political Cooperation Handbook. Global Inversment Centre, USA. hlm. 68. ISBN1-4330-5330-6.
^Statistical Pocketbook of Indonesia 1956 [Buku Saku Statistik Indonesia 1956]. Jakarta: Biro Pusat Statistik. 1956. hlm. 227.
^Directory: Ministry of Health. Jakarta: Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 1997. hlm. 63.