Grand Prix Stiria (dalam bahasa Jerman: Großer Preis der Steiermark) adalah sebuah acara balap mobilFormula Satu yang diadakan di Red Bull Ring, dinamai dari Stiria, provinsi Austria di mana sirkuit tersebut berada. Lomba ini diadakan mulai tahun 2020 untuk memaksimalkan jumlah Grand Prix selama musim yang dipengaruhi oleh pandemi COVID-19, balapan di Styria telah diadakan sebagai lomba back to back, dengan Grand Prix Austria di sirkuit yang sama pada dua akhir pekan secara berturut-turut.[1]
Pandemi COVID-19 pada tahun 2020 menyebabkan gangguan pada kalender balapan yang asli, dengan sejumlah balapan yang dibatalkan. Grand Prix Styria ditambahkan ke dalam kalender yang direvisi sebagai balapan "satu kali", seperti beberapa Grand Prix yang baru atau yang kembali, untuk menebus hilangnya balapan yang lainnya.[2] Setelah Grand Prix Austria 2020, balapan itu adalah balapan yang kedua secara berturut-turut di Red Bull Ring. Pembalap Mercedes, yaitu Lewis Hamilton, berhasil lolos di posisi pole, dan berhasil memenangkan balapan.
Terlepas dari niat awal agar Grand Prix Styria diadakan hanya sebagai acara satu kali saja pada tahun 2020, namun balapan tersebut kembali lagi pada musim 2021, sebagai putaran kedelapan Kejuaraan Dunia, untuk menggantikan posisi Grand Prix Turki yang telah ditunda karena pembatasan perjalanan untuk mengelola pandemi COVID-19.[3] Pembalap Red Bull, yaitu Max Verstappen, berhasil lolos di posisi pole, dan berhasil memenangkan balapan.
Grand Prix Styria telah dihentikan untuk musim 2022, dengan Red Bull Ring yang hanya menjadi tuan rumah untuk Grand Prix Austria saja.