Kompas TV Jember adalah sebuah stasiun televisi lokal di Jember, Jawa Timur yang merupakan anggota jaringan Kompas TV, di bawah pengelolaan PT Jember Mutiara Nunggal Resti.[2] Siarannya sendiri bisa ditangkap pada kanal 27 UHF (digital) dengan cakupan siaran di Jember[2] dan daerah sekitarnya.
Sejarah
Kompas TV Jember sebelumnya dikenal dengan nama Jember Mutiara Televisi, disingkat JMTV. JMTV sebenarnya sudah mengajukan izin siaran ke Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Jawa Timur sejak 2007.[3] Akan tetapi, JMTV pada saat itu dirundung berbagai masalah, seperti konflik internal manajemen[4] dan sempat robohnya menara pemancar yang disiapkan untuk siarannya,[5] sehingga stasiun televisi yang saat itu terafiliasi dengan Radio Mutiara Jember tidak kunjung bersiaran. Hal ini membuat JMTV juga sempat berpindah-pindah lokasi, dari awalnya di Jl. Gajah Mada, Kaliwates, menjadi ke Gedung Temprina Jawa Pos, Jl. Imam Bonjol No. 129, Kaliwates.[6][7] Kemudian, setelah bersiaran (dan sebelum bergabung dengan Kompas TV), sempat juga menempati Jl. Hayam Wuruk 148A, Kaliwates.[8]
Siaran JMTV akhirnya bisa dimulai pada pertengahan 2014.[9][10] Tidak lama kemudian, JMTV digandeng Kompas TV sebagai jaringannya di Jember pada 2015,[11] meskipun dalam praktiknya baru berlangsung pada Januari 2016. Saat itulah, nama JMTV kemudian digantikan oleh Kompas TV Jember sampai sekarang.[12]
Acara
Informasi lebih lanjut: Daftar acara Kompas TV
Lihat juga
Rujukan
Pranala luar