Cambridge City Square

Cambridge City Square
Cambridge City Square logo
Peta
LokasiSumatera Utara, Indonesia
AlamatJl. S. Parman No.217, Petisah Tengah, Medan Petisah, Medan
Dibuka17 April 2008; 16 tahun lalu (2008-04-17)
PemilikPT Global Medan Town Square
Jumlah toko48
Luas lantai48.000 m2
Jumlah lantai6
Parkir2.000 (mobil), 2.000 (motor)
Situs webSitus resmi

Cambridge City Square lol salah satu pusat perbelanjaan yang terletak di Medan. Mal yang dibuka pada tanggal 17 April 2008 ini dikembangkan oleh PT Global Medan Town Square.[1]

Cambridge City Square menempati sebuah superblok bernama Cambridge The Luxurious Mall & Condominium.[1] Di atas gedung mal, terdapat empat menara berlantai 17 yang digunakan untuk akomodasi, salah satunya merupakan hotel sementara sisanya adalah apartemen. Hotel superblok ini dibuka pada tahun 2008 sebagai Grand Swiss-Belhotel Medan,[2] sebelum berganti nama menjadi Cambridge Hotel Medan pada tanggal 15 September 2018.[3][4] Sementara itu, ada apartemen superblok bernama Cambridge Condominium.[5]

Antarmoda Pendukung

Jenis angkutan umum Koridor/trayek Asal - Tujuan
Bus Listrik Medan  1  Amplas - Pinang Baris

Rujukan