Jalan Meruya Selatan

Jalan Meruya Selatan adalah salah satu jalan di Jakarta. Jalan ini merupakan jalan penghubung Jalan Meruya Ilir dengan kawasan Joglo dan Ciledug. Jalan ini melintang sepanjang 2,6 kilometer dari utara ke selatan. Jalan ini terpotong oleh Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta W2. Jalan ini berada di Jakarta Barat. Jalan ini melintasi 3 kelurahan:

Di jalan ini terdapat kampus Universitas Mercu Buana Jakarta. Jalan ini cukup sering terendam banjir akibat hujan deras.[1][2][3][4][5][6][7] Selain itu, di jalan ini cukup sering terjadi tindak kriminal.[8][9][10] Selain itu, sebagian pinggir jalan ini pernah digunakan untuk tempat jual beli hewan kurban untuk Idul Adha.[11]

Persimpangan

Jalan ini memiliki tiga persimpangan utama:

  • Persimpangan Jalan Meruya Ilir Raya dan Jalan Meruya Utara
  • Persimpangan Gerbang Tol Meruya Selatan 1
  • Persimpangan Jalan Joglo Raya dan Jalan Haji Muchtar Raya

Transportasi

Berikut ini adalah rute angkutan umum yang melayani Jalan Meruya Selatan:

  • Transjakarta Mikrotrans JAK30 Grogol—Meruya
  • Koperasi Wahana Kalpika B03 Citraland—Meruya[12]
  • Koperasi Wahana Kalpika B09 Komplek Green Garden—Pos Pengumben
  • Angkutan Kota Tangerang C13 Kebon Jeruk—CIledug

Referensi

  1. ^ Ramdhani, Bagus Prihantoro Nugroho, Jabbar. "Jalan di Meruya Selatan Tergenang 40-50 Cm, Lalin Macet 3 Km". detiknews. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  2. ^ Trengginas, Satrio Sarwo (2021-12-21). "Kolong Tol JORR Meruya Selatan Jadi Langganan Banjir, Warga Meradang: Kasihan Pengguna Jalan". Tribunjakarta.com. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  3. ^ Choirul, Dimas (2021-12-20). "Genangan Kepung Jalan Raya Meruya Selatan : Okezone Megapolitan". megapolitan.okezone.com. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  4. ^ www.detak.co. "Banjir Genangi Jalanan Meruya Selatan - detak.co". Detak.Co | Detak Nadi Peristiwa. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  5. ^ Choirul, Dimas (2021-12-20). "Hujan Deras di Jakbar Rendam Jalan Raya Meruya Selatan". SINDOnews.com. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  6. ^ Hapsari, Mita Amalia (2021-12-21). "Banjir dengan Ketinggian 1,5 Meter Genangi Meruya Semalaman, 5 Pompa Air Disiagakan". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  7. ^ Hapsari, Mita Amalia (2021-12-20). "Sejumlah Titik di Jakbar Terendam Banjir hingga 1 Meter, Ada Pengendara Terjebak Tak Bisa Pulang Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  8. ^ Nurmansyah, Rizki (2022-05-30). "Begal Beraksi di Jakbar Kalungkan Celurit ke Korban, Polisi: Masih Kami Lidik". suara.com. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  9. ^ Ferdian, author (2020-05-30). "Cuma Bisa Pasrah, Pria Ini Disatroni Komplotan Begal, Relakan BeAT-nya Dibawa - GridOto.com". otomotifnet.gridoto.com. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  10. ^ Rizki, Dwi, ed. (2022-05-30). "Bersenjata Tajam, Komplotan Begal Rampok Pemuda yang Nongkrong di Lampu Merah Meruya Selatan". Tribunnewsdepok.com. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  11. ^ developer, medcom id (2022-06-28). "Jual Hewan Kurban di Pinggir Jalan, Pedagang Ngaku Sudah Kantongi Izin". medcom.id. Diakses tanggal 2022-12-20. 
  12. ^ "Rute Angkot Jakarta Barat KWK B03". kumparan. Diakses tanggal 2022-12-20.