Eko Hendro Purnomo yang lebih dikenal dengan Eko Patrio (lahir 30 Desember 1970[1][2]) adalah seorang pelawak, pembawa acara, produser, politikus, dan aktor Indonesia. Ia merupakan satu dari tiga anggota grup komedi Indonesia, Patrio bersama Parto dan Akri.
Kehidupan awal
Eko dilahirkan dari pasangan Sumarsono Mulyo dan Sumini. Ketika masih SMA, Eko membentuk kelompok lawak Seboel, yang merupakan singkatan dari "Sekelompok Bocah Eling", bersama Jejen dan Tejo. Mereka memenangi sebuah lomba lawak yang diadakan oleh Radio Suara Kejayaan. Ketika ia lulus kuliah, ia kembali membentuk kelompok lawak baru bernama Patrio bersama Akri dan Parto.
Kehidupan pribadi
Eko menikah dengan aktris Viona Rosalina pada 12 Oktober 2001. Mereka dikaruniai tiga orang anak, yaitu Syawal Adrevi Putra Purnomo, Nayla Ayu, dan Cannavaro Adrevi Putra Purnomo.
Pada pemilihan umum legislatif Indonesia 2014, Eko maju sebagai calon legislatif DPR dari daerah pemilihan Jawa Timur 8. Eko pun lolos dan menjadi anggota DPR periode 2014—2019 dengan perolehan 69.301 suara.[4]