Babak gugur Liga Konferensi Eropa UEFA 2022–2023 dimulai dengan perebutan tempat babak 16 besar pada 16 Februari 2023 dan berakhir pada 7 Juni 2023 dengan pertandingan final di Arena Eden, Praha, Ceko, untuk menentukan pemenang Liga Konferensi Eropa UEFA 2022–2023.[1] Sebanyak 24 tim berkompetisi di babak gugur musim ini.[2]
Zona waktu yang digunakan adalah CET/CEST,[cat. 1] seperti yang digunakan UEFA (waktu setempat, jika berbeda ditandai dengan tanda kurung).
Tim yang lolos
Juara dan peringkat kedua babak grup Liga Konferensi Eropa
Group
Juara (lolos ke babak 16 besar tim unggulan)
Peringkat kedua (lolos ke perebutan tempat babak 16 besar tim unggulan)
Setiap pertandingan pada babak gugur, kecuali pertandingan final, dimainkan dengan format kandang-tandang. Tim yang mencetak skor agregat lebih besar pada dua pertandingan tersebut melaju ke babak selanjutnya. Jika skor agregat imbang, maka 30 menit babak perpanjangan waktu dimainkan (peraturan gol tandang tidak diterapkan). Jika skor tetap imbang pada akhir babak perpanjangan waktu, maka pemenang pertandingan ditentukan melalui adu penalti. Pada final, yang berlangsung hanya dalam satu pertandingan, jika skor imbang hingga waktu normal berakhir, maka babak perpanjangan waktu dimainkan dan dilanjutkan melalui adu penalti bila skor tetap imbang.[2]
Mekanisme pengundian untuk setiap babak adalah sebagai berikut:
Untuk pengundian perebutan tempat babak grup, delapan tim peringkat kedua dikelompokkan sebagai unggulan dan delapan tim peringkat ketiga babak grup Liga Eropa sebagai non unggulan. Tim-tim unggulan diundi untuk bertanding melawan tim-tim non unggulan, dengan tim unggulan menjadi tuan rumah pertandingan kedua. Tim-tim dari asosiasi yang sama tidak dapat dipertemukan satu sama lain.
Untuk pengundian babak 16 besar, delapan tim juara grup dikelompokkan sebagai unggulan dan delapan tim pemenang putaran perebutan tempat dikelompokkan sebagai non unggulan. Tim-tim unggulan diundi untuk bertanding melawan tim-tim non unggulan, dengan tim unggulan menjadi tuan rumah pertandingan kedua. Tim-tim dari asosiasi yang sama tidak dapat dipertemukan satu sama lain.
Untuk pengundian babak perempat final dan semifinal, tidak ada pengelompokan unggulan maupun non unggulan dan tim-tim dari asosiasi yang sama dapat dipertemukan satu sama lain. Oleh karena pengundian babak perempat final dan semifinal dilakukan bersamaan sebelum babak perempat final dimainkan, setiap pemenang pada babak perempat final belum diketahui saat pengundian babak semifinal. Sebuah pengundian juga dilakukan untuk menentukan salah satu pemenang babak semifinal sebagi tim "tuan rumah" pertandingan final (untuk tujuan administratif karena dimainkan di tempat netral).
Jadwal
Jadwal pengundian dan pertandingan untuk babak gugur adalah sebagai berikut (seluruh pengundian dilakukan di markas UEFA di Nyon, Swiss).[1][3][4][5]
Skor agregat 2–2. Anderlecht menang 3–0 melalui adu penalti.
Babak 16 besar
Pengundian untuk babak 16 besar dilakukan pada 24 Februari 2023, pukul 13.00 CET.[4] Pertandingan pertama dimainkan pada 7 dan 9 Maret, sedangkan pertandingan kedua dimainkan pada 15 dan 16 Maret 2023.
Pertandingan final akan dimainkan pada 7 Juni 2023 di Arena Eden, Praha, Ceko. Pengundian penentuan tim "tuan rumah" untuk tujuan administratif dilakukan pada 17 Maret 2023, setelah pengundian babak perempat final dan semifinal.[5]
^CET (UTC+1) digunakan sampai 16 Maret 2023 (babak 16 besar), sedangkan CEST (UTC+2) digunakan setelahnya (perempat final, semifinal, dan final).
^Oleh karena invasi Rusia ke Ukraina, tim asal Ukraina wajib memainkan pertandingan kandang di tempat netral hingga pemberitahuan lebih lanjut.[17] Oleh sebab itu, Dnipro-1 memainkan pertandingan kandang di Košická futbalová aréna, Košice, Slowakia, alih-alih di stadion kandang mereka, Arena Dnipro, Dnipro.
^ abSheriff Tiraspol memainkan pertandingan kandang di Stadion Zimbru, Chișinău, alih-alih di stadion kandang mereka, Stadion Sheriff, Tiraspol, karena keterlibatan Transnistria dalam invasi Rusia ke Ukraina.
^"SC Dnipro-1 vs. AEK Larnaca FC"(JSON). UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 23 Februari 2023. Diakses tanggal 23 Februari 2023.
^"FC Sheriff Tiraspol vs. FK Partizan"(JSON). UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 16 Februari 2023. Diakses tanggal 17 Februari 2023.
^"FK Partizan vs. FC Sheriff Tiraspol"(JSON). UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 23 Februari 2023. Diakses tanggal 23 Februari 2023.