Stéphanie Frappart

Stéphanie Frappart
Frappart pada 2017
Lahir 14 Desember 1983 (umur 40)
Le Plessis-Bouchard, Prancis[1]
Domestik
Tahun Liga Peranan
2011– Championnat National Wasit
2014– Ligue 2 Wasit
2019– Ligue 1 Wasit
2019 Piala Super UEFA 2019 Wasit
2022 Final Piala Prancis 2022 Wasit
Internasional
Tahun Liga Peranan
2009– Lisensi FIFA Wasit
2015 Piala Dunia Wanita FIFA 2015 Wasit
2019 Piala Dunia Wanita FIFA 2019 Wasit
2022 Piala Dunia FIFA 2022 Wasit
2023 Piala Dunia Wanita FIFA 2023 Wasit

Stéphanie Frappart (pengucapan bahasa Prancis: [stefani fʁapaʁ]; lahir 14 Desember 1983) adalah seorang wasit sepak bola asal Prancis. Ia masuk Daftar Wasit Internasional FIFA sejak 2009[2] dan pernah memimpin beberapa pertandingan terkenal. Ia menjadi wasit wanita pertama yang memimpin pertandingan sepak bola pria di kancah Eropa dan Ligue 1 Prancis pada 2019, serta wanita pertama yang memimpin pertandingan Liga Champions UEFA pada 2020.[3] Pada 2021, Frappart menjadi wanita pertama yang memimpin pertandingan Kualifikasi Piala Dunia.[4] Pada 2022, ia menjadi salah satu dari tiga wasit wanita yang terpilih untuk bertugas di Piala Dunia[5] dan juga menjadi wanita pertama yang memimpin pertandingan Piala Dunia pria dengan tim wasit yang seluruhnya wanita.[6][7]

Karier

Frappart tumbuh di Herblay-sur-Seine dan mulai memimpin pertandingan tingkat junior pada usia 13 tahun.[8] Saat berusia 18 tahun, ia sudah memimpin pertandingan U-19 tingkat nasional.[8] Pada 2011, Frappart mulai bertugas di Championnat National, kompetisi divisi ketiga sepak bola di Prancis.[9] Pada 2014, Frappart menjadi wasit wanita pertama di Ligue 2, kompetisi divisi kedua sepak bola profesional di Prancis.[9] Ia masuk daftar wasit untuk Piala Dunia Wanita FIFA 2015 di Kanada.[10][11]

Pada 3 Desember 2018, Frappart terpilih menjadi wasit untuk Piala Dunia Wanita FIFA 2019 di Prancis.[12] Setelah babak 16 besar berakhir, diumumkan bahwa Frappart terpilih sebagai salah satu dari 11 ofisial yang tetap dipertahankan selama sisa turnamen.[13] Frappart ditunjuk sebagai wasit laga final turnamen tersebut yang berlangsung pada 7 Juli 2019 antara Amerika Serikat melawan Belanda.[14]

Pada April 2019, diumumkan bahwa ia menjadi wasit wanita pertama di Ligue 1[15] dan menjalani debutnya pada 28 April 2019, ketika ia menjadi wasit pertandingan antara SC Amiens melawan RC Strasbourg.[16] Pada 2 Agustus 2019, Frappart terpilih sebagai wasit Piala Super UEFA 2019 antara Liverpool melawan Chelsea dan menjadi wasit wanita pertama yang memimpin pertandingan besar di kancah Eropa.[17][18][19] Pada 11 November 2019, Frappart memimpin pertandingan kedua kompetisi Piala Juara edisi perdana, antara juara Divisi Utama Liga Irlandia dengan juara Liga Utama Irlandia Utara.[20] Pertandingan tersebut berakhir dengan juara Republik Irlandia, Dundalk, mengalahkan juara Irlandia Utara, Linfield, 6–0 dan Frappart mengeluarkan dua kartu kuning.[21]

Pada 2 Desember 2020, ia menjadi wasit wanita pertama yang memimpin pertandingan Liga Champions UEFA, yaitu antara Juventus melawan Dynamo Kyiv.[22] Pada Maret 2021, Frappart memimpin pertandingan kedua Liga Champions Wanita UEFA antara Atlético Madrid melawan Chelsea.[23] Kemudian pada bulan yang sama, ia menjadi wanita pertama yang memimpin pertandingan kualifikasi Piala Dunia antara Belanda melawan Latvia.[24]

Pada 7 Mei 2022, ia menjadi wasit final Piala Prancis 2022 antara Nice melawan Nantes.[25]

Pada 19 Mei 2022, ia masuk dalam daftar tim wasit Piala Dunia FIFA 2022.[26] Pada 1 Desember 2022, ia menjadi wanita pertama yang memimpin pertandingan Piala Dunia FIFA pria ketika ia menjadi wasit pertandingan antara Kosta Rika melawan Jerman.[27]

Pada 9 Januari 2023, FIFA memasukkan Frappart ke daftar ofisial Piala Dunia Wanita FIFA 2023 yang diselenggarakan di Australia dan Selandia Baru.[28]

Penghargaan

  • Penghargaan Wasit Wanita Terbaik Dunia IFFHS: 2019,[29] 2020,[30] 2021[31]

Referensi

  1. ^ "Les premières de la première". www.fff.fr (dalam bahasa Prancis). Federasi Sepak Bola Prancis. Diakses tanggal 7 Januari 2021. 
  2. ^ "Football Development - Refereeing - Mission and Goals". FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. Diarsipkan dari versi asli tanggal 12 Mei 2015. Diakses tanggal 4 Juli 2019. 
  3. ^ "Frappart prva sutkinja u povijesti Lige prvaka". HRT Sport (dalam bahasa Kroasia). Diakses tanggal 25 Desember 2020. 
  4. ^ "Frappart becomes first female referee in men's WCQ qualifier". Sky Sports (dalam bahasa Inggris). 28 Maret 2021. Diakses tanggal 28 Maret 2021. 
  5. ^ MacInnes, Paul (19 Mei 2022). "Female referees to officiate at men's World Cup for the first time". The Guardian (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 19 Mei 2022. 
  6. ^ "Referee Frappart makes history as first woman to referee men's World Cup game". FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 1 Desember 2022. 
  7. ^ Ronald, Issy (1 Desember 2022). "Stéphanie Frappart to make history as the first woman to referee a men's World Cup match". CNN (dalam bahasa Inggris). 
  8. ^ a b Whitehead, Jacob (15 November 2022). "Stephanie Frappart on refereeing at the World Cup: 'You're there because you deserve it'". The Athletic (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 15 November 2022. 
  9. ^ a b "Stéphanie Frappart, première femme arbitre centrale de Ligue 2" (dalam bahasa Prancis). L'Express. 22 Mei 2014. Diakses tanggal 5 Juni 2015. 
  10. ^ "22 referees, 7 support referees and 44 assistant referees appointed for FIFA Women's World Cup 2015™". FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 30 Maret 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Maret 2015. 
  11. ^ "FIFA Women's World Cup Canada 2015 - Referees" (PDF). FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 30 Maret 2015. Diakses tanggal 30 Maret 2015. 
  12. ^ "FIFA Women's World Cup France 2019™ - News - Match officials appointed for FIFA Women's World Cup France 2019™". FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. Diakses tanggal 18 Juni 2019. 
  13. ^ "Refereeing - Media briefing" (PDF). FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. Diakses tanggal 26 Juni 2019. 
  14. ^ "FIFA Women's World Cup 2019™ - News - Frappart: Final role a huge source of pride". FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. Diakses tanggal 8 Juli 2019. 
  15. ^ "Stephanie Frappart first woman to referee Ligue 1 match". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 24 April 2019. 
  16. ^ "Ligue of her own: Female ref makes historic debut". ESPN (dalam bahasa Inggris). 28 April 2019. Diakses tanggal 19 Juni 2019. 
  17. ^ "Stéphanie Frappart to break new ground by refereeing Liverpool v Chelsea in Super Cup". The Guardian (dalam bahasa Inggris). 2 Agustus 2019. ISSN 0261-3077. Diakses tanggal 2 Agustus 2019. 
  18. ^ "Stephanie Frappart: Female referee to take charge of Uefa Super Cup". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 2 Agustus 2019. Diakses tanggal 2 Agustus 2019. 
  19. ^ "Stephanie Frappart 'not afraid' of Super Cup between Chelsea and Liverpool". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 14 Agustus 2019. Diakses tanggal 14 Agustus 2019. 
  20. ^ O'Hehir, Paul (17 Oktober 2019). "Women's World Cup final referee Stephanie Frappart set to officiate Dundalk v Linfield decider". Irish Mirror (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 17 Oktober 2019. 
  21. ^ "Dundalk vs. Linfield - 11 November 2019" (dalam bahasa Inggris). 11 November 2019 – via ie.soccerway.com. 
  22. ^ Sriram, Arvind (1 Desember 2020). "Stephanie Frappart to become first woman to referee a men's Champions League game"Perlu langganan berbayar. The Independent (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 Mei 2022. Diakses tanggal 2 Desember 2020. 
  23. ^ "Atlético de Madrid - Chelsea – Match info". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 5 Maret 2021. Diakses tanggal 5 Maret 2021. 
  24. ^ "Netherlands 2–0 Latvia". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 27 Maret 2021. 
  25. ^ "OGC Nice 0–1 FC Nantes". www.fff.fr (dalam bahasa Prancis). Federasi Sepak Bola Prancis. 7 Mei 2022. 
  26. ^ "FIFA makes history, picks first women referees for men's World Cup". Aol (dalam bahasa Inggris). 19 Mei 2022. 
  27. ^ Nouvian, Tom (1 Desember 2022). "Referee Stéphanie Frappart Leads First All-Woman Team at World Cup". The New York Times (dalam bahasa Inggris). 
  28. ^ "Match officials appointed for FIFA Women's World Cup Australia & New Zealand 2023™". FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 9 Januari 2023. Diakses tanggal 9 Januari 2023. 
  29. ^ "IFFHS AWARDS 2019 – THE WORLD'S BEST WOMAN REFEREE : STEPHANIE FRAPPART (FRANCE)". IFFHS (dalam bahasa Inggris). 25 November 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 Agustus 2020. Diakses tanggal 28 November 2019. 
  30. ^ "THE WORLD'S BEST WOMAN REFEREE 2020 - STEPHANIE FRAPPART (FRANCE)". IFFHS (dalam bahasa Inggris). 6 Desember 2020. Diakses tanggal 9 Desember 2020. 
  31. ^ "IFFHS WOMEN'S WORLD BEST REFEREE 2021 - STEPHANIE FRAPPART". IFFHS (dalam bahasa Inggris). 4 Desember 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 4 Desember 2021. Diakses tanggal 4 Desember 2021. 

Pranala luar

  • (Inggris) Profil di situs WorldFootball.net
Jabatan olahraga
Didahului oleh:
Ukraina Kateryna Monzul
Wasit final Piala Dunia Wanita FIFA 2019 Diteruskan oleh:
Amerika Serikat Tori Penso
Didahului oleh:
Polandia Szymon Marciniak
Wasit Piala Super UEFA 2019 Diteruskan oleh:
Inggris Anthony Taylor

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41