Halte Transjakarta Ancol

501 Ancol
Halte Transjakarta
Halte Ancol pada bangunan penaikan, 2023.
Letak
KotaJakarta Utara
Desa/kelurahanAncol, Pademangan
Kodepos14430
AlamatJalan Pantai Indah (Taman Impian Jaya Ancol)
Koordinat6°07′39″S 106°49′49″E / 6.1276°S 106.8303°E / -6.1276; 106.8303
Desain Halte
Struktur
BRTmedian jalan bebas
1 tengah
Pintu masukJembatan penyeberangan di depan Dunia Fantasi
Gerbang tarifYa
Fasilitas SepedaTidak
Informasi lain
PemilikPT Transportasi Jakarta
StatusBeroperasi
Dibuka27 Januari 2007
Layanan
Halte sebelumnya Transjakarta Halte berikutnya
Terminus Koridor 5
Terminus
Pademangan
Koridor 5
Terminus
Pademangan
menuju Cililitan

Ancol adalah sebuah halte bus Transjakarta yang terletak di Ancol, Pademangan, Jakarta Utara. Halte yang berada di Koridor 5 yang membentang dari utara ke selatan ini, menjadi titik akhir Koridor 5 dari arah Halte Kampung Melayu. Nama halte yang letaknya dekat dengan Dunia Fantasi (Dufan) ini berasal dari daerah setempat, yaitu Taman Impian Jaya Ancol.

Bangunan dan tata letak

Halte Ancol dibangun dalam rangka mengakomodasi masyarakat untuk menuju kawasan Taman Impian Jaya Ancol tanpa perlu membawa kendaraan pribadi dan membayar parkir. Penumpang dapat keluar dari halte penurunan dan menaiki rampa menuju concourse lantai 2 di atas halte untuk membeli tiket masuk kawasan taman hiburan serta mengakses kawasan melalui Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) yang tersedia.

Sebagai terminus, Halte Ancol memiliki peron terpisah untuk penurunan dan penaikan penumpang, dengan area berbayar yang terpisah, sehingga penumpang yang akan melanjutkan perjalanan atau transit wajib membayar lagi. Meskipun berada di bagian dalam jalan buntu kawasan Ancol, tersedia pula rampa di sisi barat halte untuk akses keluar dari halte menuju persimpangan Jalan Lodan Raya.

Pada area beranda halte di luar area berbayar, tersedia fasilitas mesin tiket otomatis, toilet umum, serta musala. Dahulu terdapat Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) di sisi selatan halte yang disediakan oleh PT PGN Tbk dan PT Jakarta Propertindo tetapi saat ini SPBG tersebut telah dibongkar.

Barat Penurunan dan penurunan
Peron sisi, pintu peron terbuka di sisi kanan arah perjalanan Beranda

transit ⤸

Area
pengendapan
Rampa akses ke taman hiburan
Peron sisi, pintu peron terbuka di sisi kanan arah perjalanan
Timur ← (Pademangan) tujuan Kampung Melayu dan
tujuan Cililitan

Layanan bus kota non-BRT

Jenis Trayek Tujuan Catatan
Bus kota Transjakarta
7U Cibubur Junction—Ancol
(Hari Kerja, pukul 05.30–06.00 WIB, non-PP/satu arah menuju Ancol)
Di dalam halte
MikroTrans Transjakarta JAK 88 Terminal Tanjung Priok—Ancol Barat Di luar halte

Tempat-tempat terdekat

Galeri

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41