Luas lahan yang ditempati Candi Merak adalah 2.000 m2 dengan pagar terbuat dari kawat berduri.[1] Kompleks Candi Merak meliputi satu candi induk dan tiga candi perwara.[2] Candi Merak didirikan pada masa Kerajaan Mataram Kuno mulai abad ke-8 hingga abad ke-8 Masehi.[3]
Penelitian atas Candi Merak dilakukan sejak tahun 1925/1926 oleh Dinas Purbakala. Sementara itu, pemugaran Candi Merak dilakukan secara bertahap dan pada tahun 2011 telah selesai dengan pemasangan batu sungkup atap meskipun bagian kemuncak belum ditemukan.[4]