Pemilihan Member Single ke-13 JKT48 "Membuat Perubahan" merupakan pemungutan suara untuk menentukan anggota yang berhak untuk ikut serta pada single ke-13 grup idola JKT48. Pemilihan ini menentukan 32 anggota dengan suara tertinggi untuk menempati 32 posisi pada singel tersebut, dengan urutan blocking ditentukan oleh hasil vote dari para fans. Dalam hal ini, posisi nomor satu akan menjadi pusat perhatian pada singel tersebut karena menempati posisi center. Hasil pemilihan akan disampaikan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta dan disiarkan secara langsung (live) oleh RTV pada 7 Mei2016 yang bertepatan dengan acara The Untold Story of JKT48 "Mengejar Mimpi ~Menuju ke GBK~" dengan format special live performance dan pengumuman. Acara ini dengan pembawa acara Adi Nugroho yang pernah jadi pembawa acara tersebut pada tahun yang lalu, dan juga Reinita Arlin.
Garis besar
Acara ini diumumkan dari JKT48 Request Hour 2016 pada 27 Februari2016 di Balai Sarbini, Setiabudi, Jakarta. Pada 19 Maret2016, poster acara ini dirilis serta diisi dengan upacara pembukaannya pasca Handshake dalam acara "JKT48 Beginner Handshake Festival" di Istora Senayan, Jakarta. Masa pemungutan suara berlangsung dari 23 Maret hingga 5 Mei2016. Pengumuman hasil sementara tahap pertama pada akhir pertunjukan panggung Tim KIII "Bel Terakhir Berbunyi" di Teater JKT48 tanggal 6 April2016, kemudian di tahap keduanya pada akhir pertunjukan panggung "Tim Bunga Matahari" di tempat yang sama pada tanggal 15 April 2016.
Acara pengumuman pemenang diadakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta bersamaan dengan event "The Untold Story of JKT48". Sesi 1 merupakan acara pengumuman member single ke-13 JKT48 yang aksesnya dapat dilihat melalui program live streaming dengan linkrtv.co.id/jkt48Diarsipkan 2016-05-07 di Wayback Machine.[1] untuk peringkat ke 32 sampai 11 pada pukul 18:30 sampai 20:00 WIB, sementara sesi 2 juga disiarkan di RTV untuk peringkat ke 10 sampai 1 pada pukul 21:00 sampai 22:30 WIB. Seperti pada 2 musim sebelumnya, acara ini masih dipersembahkan oleh Honda.
Jumlah kursi
Anggota senbatsu yang menyanyikan lagu single diambil dari posisi 1-16. Sementara itu, anggota ke-17 sampai ke-32 bergabung Under Girls untuk menyanyikan lagu coupling song dari side-B. Di pemilihan member single ke-13 JKT48 ini tidak ada istilah Next Girls, Future Girls, dan Upcoming Girls.
Pembukaan voting Pemilihan Member Single ke-13 JKT48 Dimulainya periode pemilihan bagi yang membeli album ke-2 JKT48, Anggota JKT48 OFC, dan pemilik kode angka serial bagi pengunjung pertunjukan Theater JKT48
P.S: Pengumuman yang disampaikan dapat dilihat di twitter official JKT48, untuk jumlah suara disampaikan secara langsung oleh pihak manajemen JKT48 pada tanggal 6 April 2016 (tahap pertama) dan 15 April 2016 (tahap kedua) di Teater JKT48, f(X) Sudirman Plaza, Jakarta. Sedangkan pengumuman hasil akhir untuk jumlah suara disampaikan secara langsung pada tanggal 7 Mei 2016 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta dan juga disiarkan secara langsung di RTV. 16 member yang terpilih menjadi senbatsu akan menyanyikan single ke-13 JKT48, yang berjudul Mae Shika Mukanee (Hanya Melihat Kedepan).
Trivia
Farin, Tya, Indah, Cia, dan Farina (Siswi Pelatihan Generasi 3), serta Nina (Team T) tidak ikut berpartisipasi dalam Senbatsu Sousenkyou yang ketiga ini, karena telah mengundurkan diri dan tidak melanjutkan aktivitas lagi dari JKT48 (secara serentak).
Delima (Team J) tidak ikut berpartisipasi dalam Senbatsu Sousenkyou yang ketiga ini, karena telah dipecat oleh JKT48 Operation Team.[62]
Elaine dan Sofia (Team J), serta Chika dan Grace (Team T) tidak ikut berpartisipasi dalam Senbatsu Sousenkyou yang ketiga ini, karena menyatakan ingin lulus dari JKT48.
Haruka (Team T) ikut berpartisipasi dalam Senbatsu Sousenkyou yang ketiga ini untuk terakhir kalinya.
Poster resmi untuk Pemilihan Member Single ke-13 oleh anggota Team J, kesemuanya menggunakan mahkota di kepalanya.[63]
Veranda (Team J) dan Shania (Team J) adalah member dengan peringkat yang tetap dibandingkan pemilihan tahun lalu.
Gracia (Team T) mendapatkan peringkat kenaikan tertinggi (sebanyak 21 peringkat, dari tidak ada menjadi peringkat ke-11), sedangkan Viny (Team KIII) mendapatkan penurunan peringkat tertinggi (sebanyak 22 peringkat, dari peringkat ke-7 menjadi peringkat ke-29).
Mitos 48 Group, dimana pada pemilihan member single tidak akan ada posisi center yang diisi oleh orang yang sama selama dua kali berturut-turut berhasil dipecahkan untuk pertama kalinya oleh Veranda (Team J).
Selamat Ulang Tahun (lagu spesial ulang tahun Shopee, atas kerjasama dengan Shopee Indonesia, 2023)
Ini Ramadan Kita (lagu spesial Ramadan 1445 H oleh anggota JKT48 yang beragama Islam, berkolaborasi dengan Nasida Ria, atas kerjasama dengan Google Indonesia, 2024)
Cinta, Persahabatan, dan Perjuangan (atas kerjasama dengan Garena Free Fire Indonesia, 2024)
1 "Pajama Drive" (Generasi 1, Generasi 2, Generasi 3 (Tim Merah vs Tim Putih lalu Gabungan), Gabungan antara Generasi 4 dan 5, Akademi Kelas A maksimal Generasi 9, Generasi 10, Gabungan antara Generasi 11 dan 12, serta Generasi 12 (masih berlangsung))
Galeri • Portal
Keterangan : Cp-JKT: Kapten JKT48 • BJ-RM: Sebelum bergabung sebagai anggota tetap JKT48, setelah dipromosikan dari status siswi pelatihan • AG: Mengumumkan kelulusannya • (non-aktif)GR: Ditangguhkan atau dinonaktifkan sementara akibat melanggar aturan JKT48 • Col-KFC: Bekerjasama dengan KFC Indonesia • TBA / (Segera): Akan ditentukan • Disb: Bubar • UO-Disb: Bubar (secara tidak resmi) • T-Pro: Total Producer • H: Kepala JKT48 • GM: Manajer Umum JKT48 • Man: Manajer JKT48 • B-IDN: Pendiri IDN (termasuk JKT48) • TGM: Manajer Umum Teater JKT48 • TVGM: Wakil Manajer Umum Teater JKT48 • †: Meninggal • Ls-Sb: Di bawah lisensi dari Superball Inc. (bagian dari Vernalossom Co. Ltd.) (Jepang) • Ag (V-Dentsu): Agensi, di bawah lisensi dari Vernalossom Co. Ltd. (Jepang) dan di bawah kepemilikan dari Dentsu Inter Admark Media Group Indonesia (Indonesia) (2011–2022) • Ag (Sb-IDN): Agensi, di bawah lisensi dari Superball Inc. (bagian dari Vernalossom Co. Ltd.) (Jepang) dan di bawah kepemilikan dari IDN (Indonesia) (sejak 2022) • Mansup-MNC: Dukungan Manajemen, atas kerjasama dengan MNC (secara tidak langsung) • Dist-X: Distributor (tidak dicantumkan) • Digi-Dist: Distributor digital • Distsus-KFC: Distributor khusus milik KFC Indonesia • AKAV: Atas kerjasama dengan AKA Virtual (agensi YouTuber virtual dari Jepang dan Indonesia)