Freyanashifa Jayawardana (lahir 13 Februari 2006)[1][2] adalah seorang penyanyi, penari, dan aktris Indonesia. Freya merupakan anggota grup idola JKT48 generasi ketujuh, yang diperkenalkan pada tahun 2018.[3]
Kehidupan awal
Freyanashifa Jayawardana lahir di Tangerang pada 13 Februari 2006. Ia merupakan anak pertama dari tiga bersaudara, dengan dua adik laki-laki.[4] Ia menghabiskan masa kecilnya di Samarinda sebelum memutuskan pindah ke Jakarta.[5]
Karier
2018–2022: Awal karier dan debut di JKT48
Freya telah menunjukkan minat menari dan menyanyi sejak kecil.[6] Mengagumi Barbie dan Girls' Generation (SNSD), ia mempertimbangkan peluang karier yang sejalan dengan minat tersebut.[7] Setelah lulus sekolah dasar, Freya pindah ke Jakarta dan langsung mengikuti audisi JKT48.[4] Ia mengikuti audisi JKT48 generasi ketujuh pada tahun 2018 dan diterima di grup tersebut pada usia 12 tahun.[8] Freya resmi memulai sebagai siswi pelatihan di Akademi Kelas B pada tanggal 29 September 2018. Namun pada 25 Oktober 2018, ia tidak lulus Ujian Akademi Kelas B tahap awal. Seiring berjalannya waktu, dia akhirnya dipromosikan ke Akademi Kelas A pada 18 Desember 2018.[4][8] Ia juga pernah mengikuti JKT48 Senbatsu Sousenkyo tahun 2019, namun tidak masuk peringkat 32 besar.
Freya pertama kali menjadi sorotan ketika ia menjadi viral di Twitter pada tahun 2020. Kemudian pada tanggal 2 Juni 2020, Freya bergabung dengan Tim T JKT48.[9][4] Tahun berikutnya, pada 12 Maret 2021, ia resmi menjadi anggota JKT48 generasi ketujuh dan ditransfer ke JKT48 New Formation.[4][8] Freya mempunyai Jikoshoukai atau perkenalan diri yang berbunyi, "Gadis koleris yang suka berimajinasi, terangi harimu dengan senyuman karamelku. Halo aku Freya!". Ia memiliki fanbase yang cukup setia di kalangan penggemar JKT48 yang dikenal dengan nama Freyanation.[1][2][10]
Pada September 2022, ia menjadi anggota perwakilan JKT48 dan juga diundang menjadi pembicara di Indonesia Millennial dan Gen-Z Summit 2022 yang diadakan di Jakarta.[11][12]
2023–sekarang: Terobosan dan bangkit menuju keunggulan
Freya menjadi sensasi meme viral di internet pada tahun 2023.[13] Pada 19 Juli 2023, ia tampil dalam acara varietas Trans7Lapor Pak! sebagai bintang tamu dan menjadi topik trending di Twitter.[14] Pada bulan Agustus tahun yang sama, ia menjadi anggota perwakilan JKT48 di Tokyo Idol Festival 2023, dan melakukan kunjungan resmi ke Teater AKB48.[15][16][17] Selain itu, dia mewakili JKT48 di AniManGaki 2023.[18][19] Pada Oktober 2023, ia juga terpilih untuk tampil dalam kampanye iklan untuk Shopee.[6]
Pada awal tahun 2024, Freya memulai debutnya di industri film dengan penampilannya dalam produksi film horor berjudul Kuasa Gelap yang dijadwalkan mulai syuting pada 10 Februari 2024.[20] Pada bulan April 2024, ia terpilih untuk menyumbangkan suaranya ke JKT48 Voice Pack sebagai bagian dari kolaborasi Free Fire x JKT48.[21] Pada pertengahan tahun 2024, terungkap bahwa Freya terpilih untuk serial adaptasi novel Dia Angkasa sebagai Vana.[22] Ia juga akan membintangi film adaptasi drama seri 1 Kakak 7 Ponakan.[23] Pada bulan Juli 2024, ia mewakili JKT48 sebagai duta merek untuk produk perawatan tubuh Scarlett.[24][25] Pada tanggal 22 Juli 2024, situs web resmi grup tersebut mengumumkan bahwa Freya menjadi salah satu anggota yang mewakili JKT48 di AKB48 Group LIVE in KL 2024, yang akan diadakan di Kuala Lumpur.[26] Pada awal Agustus 2024, ia mewakili JKT48 pada acara upacara kenegaraan Melodi Kemerdekaan 2024 yang diselenggarakan bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.[27]
Bakat seni
Freya dikenal di kalangan fans JKT48 dan masyarakat karena sopan santun dan sikap positifnya. Dia dikagumi karena kebaikan dan kesediaannya untuk berinteraksi dengan penggemar, khususnya mereka yang memiliki disabilitas.[4][28][29] Freya mendapatkan lebih banyak popularitas, terutama di TikTok, setelah meme video viral dari siaran langsungnya di aplikasi SHOWROOM.[30] Selain itu, popularitasnya juga merambah ke gaya fesyen,[31][32][33] video game,[34][35] dan sektor e-commerce, seperti di acara Shopee Live, Freya yang berkolaborasi dengan Zee atau Christy sukses membuat heboh seluruh Indonesia.[36][37] Selain itu, penunjukannya sebagai duta perayaan 8 tahun Shopee memperkuat posisinya di industri ini.[38]
Citra publik
Meskipun pada awalnya, Freya digambarkan memiliki kepribadian yang kekanak-kanakan, yang terlihat dari hubungannya dengan sesama anggota JKT48 generasi ketujuh,[9] ia secara konsisten berperilaku baik dan bersikap positif.[29] Seiring berjalannya waktu, seiring kemajuan karirnya, kepribadiannya telah berkembang menjadi citra yang lebih dewasa.[20] Persahabatan dekatnya dengan sesama anggota JKT48, termasuk Fiony Alveria, Reva Fidela, dan lainnya, sering kali digambarkan sebagai "sahabat selamanya" dalam penampilan mereka.[39][40]
Freya dikenal karena kesukaannya pada lagu-lagu tahun 90-an dan relatif tidak terbiasa dengan tren lagu saat ini.[41]
Kehidupan pribadi
Freya merupakan keturunan Sultan Hamengkubuwono II dan menyandang gelar bangsawan Raden Roro. Gelar bangsawan ditambahkan ke identitas resminya ketika dia menginjak usia 17 tahun. Sedangkan ibunya adalah orang Minangkabau yang sudah lama tinggal di Lampung.[1][2][42]
Selamat Ulang Tahun (lagu spesial ulang tahun Shopee, atas kerjasama dengan Shopee Indonesia, 2023)
Ini Ramadan Kita (lagu spesial Ramadan 1445 H oleh anggota JKT48 yang beragama Islam, berkolaborasi dengan Nasida Ria, atas kerjasama dengan Google Indonesia, 2024)
Cinta, Persahabatan, dan Perjuangan (atas kerjasama dengan Garena Free Fire Indonesia, 2024)
1 "Pajama Drive" (Generasi 1, Generasi 2, Generasi 3 (Tim Merah vs Tim Putih lalu Gabungan), Gabungan antara Generasi 4 dan 5, Akademi Kelas A maksimal Generasi 9, Generasi 10, Gabungan antara Generasi 11 dan 12, serta Generasi 12 (masih berlangsung))
Galeri • Portal
Keterangan : Cp-JKT: Kapten JKT48 • BJ-RM: Sebelum bergabung sebagai anggota tetap JKT48, setelah dipromosikan dari status siswi pelatihan • AG: Mengumumkan kelulusannya • (non-aktif)GR: Ditangguhkan atau dinonaktifkan sementara akibat melanggar aturan JKT48 • Col-KFC: Bekerjasama dengan KFC Indonesia • TBA / (Segera): Akan ditentukan • Disb: Bubar • UO-Disb: Bubar (secara tidak resmi) • T-Pro: Total Producer • H: Kepala JKT48 • GM: Manajer Umum JKT48 • Man: Manajer JKT48 • B-IDN: Pendiri IDN (termasuk JKT48) • TGM: Manajer Umum Teater JKT48 • TVGM: Wakil Manajer Umum Teater JKT48 • †: Meninggal • Ls-Sb: Di bawah lisensi dari Superball Inc. (bagian dari Vernalossom Co. Ltd.) (Jepang) • Ag (V-Dentsu): Agensi, di bawah lisensi dari Vernalossom Co. Ltd. (Jepang) dan di bawah kepemilikan dari Dentsu Inter Admark Media Group Indonesia (Indonesia) (2011–2022) • Ag (Sb-IDN): Agensi, di bawah lisensi dari Superball Inc. (bagian dari Vernalossom Co. Ltd.) (Jepang) dan di bawah kepemilikan dari IDN (Indonesia) (sejak 2022) • Mansup-MNC: Dukungan Manajemen, atas kerjasama dengan MNC (secara tidak langsung) • Dist-X: Distributor (tidak dicantumkan) • Digi-Dist: Distributor digital • Distsus-KFC: Distributor khusus milik KFC Indonesia • AKAV: Atas kerjasama dengan AKA Virtual (agensi YouTuber virtual dari Jepang dan Indonesia)