Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak (bahasa Inggris: Marlina the Murderer in Four Acts) adalah film dramacerita seru neo-Barat Indonesia tahun 2017 yang disutradarai oleh Mouly Surya, yang juga menulis skenario bersama Rama Adi. Film ini dirilis pada 16 November 2017 dan membintangi Marsha Timothy sebagai Marlina. Film ini didistribusikan ke 18 negara, termasuk di antaranya Amerika Serikat, Kanada, negara-negara di Eropa dan Asia Tenggara.
Sinopsis
Suatu hari di sebuah padang sabana Sumba, Indonesia, sekawanan tujuh perampok mendatangi rumah seorang janda bernama Marlina (Marsha Timothy). Mereka mengancam nyawa, harta dan juga kehormatan Marlina di hadapan suaminya yang sudah berbentuk mumi, duduk di pojok ruangan.
Keesokan harinya dalam sebuah perjalanan demi mencari keadilan dan penebusan, Marlina membawa kepala dari bos perampok, Markus (Egi Fedly), yang ia penggal tadi malam. Marlina kemudian bertemu Novi (Dea Panendra) yang menunggu kelahiran bayinya dan Franz (Yoga Pratama) yang menginginkan kepala Markus kembali. Markus yang tak berkepala juga berjalan menguntit Marlina.
Cinefondation L’Atelier, sebuah project market yang menjadi bagian dari Cannes Film Festival memilih Marlina The Murderer in Four Acts, proyek film terbaru dari sutradara Indonesia Mouly Surya sebagai satu dari 15 proyek film dari seluruh dunia yang mencari mitra co-produksi, agen penjualan, dan distribusi internasional. L’Atelier merupakan bagian penting yang tidak terpisahkan dari festival film paling bergengsi di dunia ini. Tahun ini menandakan ke-69 kalinya festival yang diadakan di Prancis bagian selatan ini. Mouly Surya menjadi satu-satunya sutradara yang terseleksi dari Asia Tenggara tahun ini.
Cerita Marlina The Murderer in Four Acts ini ditulis oleh Mouly Surya dan Rama Adi dengan ide cerita dari Garin Nugroho. Film ini diproduseri oleh Rama Adi dan Fauzan Zidni. Rumah produksi Cinesurya Pictures bekerjasama dengan Kaninga Pictures dalam proyek ini atas kesamaan visi untuk memproduksi film Indonesia yang berkualitas. Proyek Marlina The Murderer in Four Acts sebelumnya masuk seleksi Asian Project Market (APM) di Busan International Film Festival 2015, dan juga terpilih sebagai salah satu penerima Next Masters Support Program dari ajang Talents Tokyo 2015.
Marlina The Murderer in Four Acts adalah film Indonesia pertama yang mendapatkan subsidi bergengsi dari dua kementerian Luar Negeri dan Kementerian Kebudayaan dan Pendidikan Prancis lewat Cinemas du Monde dan pusat sinema CNC, Institut Francais.[1]
Festival Film Internasional
Sebelum ditayangkan di Indonesia, Marlina The Murderer in Four Acts ditampilkan di berbagai festival film internasional. Film ini diputar perdana di Directors Fortnight Festival Film Cannes 2017.[2] Selain Festival Film Cannes, Marlina The Murderer in Four Acts juga masuk seleksi New Zealand International Film Festival dan Melbourne Film Festival serta Toronto International Film Festival.
Penayangan
Daftar tanggal rilis dan distributor di beberapa negara