Serial ini menceritakan tentang gadis populer bernama Keke (Arla Ailani) di sekolah yang meninggal secara misterius, sesaat setelah pesta ulang tahunnya yang ke-17.
Kemudian, seorang siswi bernama Talita (Adhisty Zara) menggunakan kesempatan ini untuk membuat sebuah film dokumenter. Aksi itu dapat membantunya memperoleh beasiswa yang dia inginkan.
Talita bekerja sama dengan teman-temannya. Namun, penyelidikannya justru mengungkap sebuah fakta yang tak terduga. Kondisi itu menjerumuskan mereka ke sebuah dunia yang mengerikan, di mana para predator mencari gadis muda untuk dijadikan korban.
Seiring berjalannya waktu, mereka semakin dekat dengan kebenaran. Namun, apakah mereka akan berhasil mengungkap dalang di balik semua kejadian ini sebelum semuanya terlambat?[1]
Raya akhirnya mengungkapkan hubungannya dengan David kepada Talita dan Bee. Persahabatan dekat mereka pun berubah. Di sisi lain, Faris mulai mendekati Carissa.
Talita dan Faris bekerja sama dengan peretas bernama Banyu untuk mengungkap petunjuk kematian Keke. Sedangkan Raya dan Bee mendapatkan sebuah pengakuan dari David.
Talita dan teman-temannya menyelidiki lebih lanjut mengenai hubungan antara Senja dan Djaya. Di sisi lain, Bee merasa terganggu dengan hubungan ibunya, Linda, dengan Lukman.
Talita yakin bahwa ayahnya tidak bersalah dan berjanji akan mengeluarkan Wira dari penjara. Sedangkan Linda meminta putrinya, Bee, untuk mencari teman baru.
Senja berjuang untuk melarikan diri dari penangkapan. Namun, gangguan stres pascatrauma yang ia idap menghalangi niatnya tersebut. Di samping itu, Hiro yakin bahwa Djaya adalah pacar rahasia Senja.
Bee, yang siap membela ibunya, justru mengungkap kebenaran mengejutkan. Oleh karena itu, ia memutuskan untuk kabur dari rumah dan tinggal bersama Raya.
Setelah menghadapi kekalahan, Talita dan teman-temannya bahu-membahu menggunakan media sosial untuk mengekspos sang penjahat.
Produksi
Virgin the Series memulai proses syuting pada 16 Juni 2021[12] dan diakhiri pada bulan September 2021.[13][14] Sebelumnya, sinetron dengan judul sama, diadaptasi dari film yang sama, dan juga diproduksi oleh rumah produksi yang sama pernah ditayangkan di antv pada tahun 2005.
Virgin the Series ditayangkan di layanan video sesuai permintaan Disney+ Hotstar dengan klasifikasi usia 17+ pada tanggal 14 Januari 2022 sebanyak 2 episode. Tiap episode baru ditayangkan pada hari Jumat.[15][16]
Virgin the Series adalah seri web orisinal Disney+ Hotstar Indonesia yang pertama kali ditayangkan pada tahun 2022 sekaligus serial non-animasi kedua, serta seri orisinal keempat yang dirilis Disney+ Hotstar, setelah sebelumnya merilis serial animasi Warkop DKI Kartun: The Series, Si Juki Anak Kosan, dan Susah Sinyal the Series.