Istilah "tunas peradaban" mengacu kepada tempat-tempat yang diyakini merupakan tempat munculnya peradaban berdasarkan data-data arkeologis yang tersedia saat ini. Saat ini para ahli sepakat bahwa tidak ada satu tempat yang menjadi "tunas" segala peradaban, tetapi beberapa peradaban mengalami perkembangan secara tersendiri. Tunas peradaban pertama muncul di Hilal Subur (Mesopotamia dan Mesir Kuno).[1] Peradaban-peradaban lain berkembang di lembah sungai yang besar di Asia seperti Dataran Rendah Indus-Gangga[2] dan daerah Sungai Kuning.[3] Para ahli juga sepakat bahwa tunas peradaban di Mesoamerika (Meksiko modern) dan Norte Chico (di wilayah Peru modern) berkembang secara tersendiri dari tunas-tunas yang lain.[4]
Pertanian yang subur di Sungai Nil menghasilkan panen yang berlimpah. Hal ini mendukung pertumbuhan penduduk dan pengumpulan kekayaan yang cukup untuk melakukan pembangunan.[10][11] Mesir menjadi sebuah peradaban sejak 3100 SM.[12] Perubahan berskala besar di Mesir Kuno ditandai oleh ukuran bangunan yang dibangun secara kerja sama oleh para penduduk. Beberapa peninggalan yang tercatat adalah kuburan. Meski penelitian arkeologi terhadap kompleks kuburan belum selesai, beberapa catatan yang ada menunjukkan pemakaman yang luas. Merimde di tepi barat delta Nil misalnya memiliki sebuah kompleks pemakaman seluas kira-kira 6 ekar.[13][14] Sebuah pemakaman pradinasti, mungkin digunakan selama 500 tahun, biasanya terdiri atas 500-an kuburan. Bahkan, ketika seorang firaun dari Dinasti I dimakamkan, terdapat 595 orang dewasa lain yang turut dimakamkan bersamanya. Pada zaman prasejarah, makam orang Mesir lebih kokoh dan tahan lama dibandingkan tempat lain, termasuk kuil. Bentuk sebuah makam adalah lubang berukuran tiga kali dua koma empat meter. Di masa selanjutnya, ukuran makam bertambah luas. Firaun kedua atau perdana menterinya dimakamkan di lubang sepanjang 20 m, beratap dalam dengan balok kayu impor.[15] Kemajuan lain adalah kemunculan hieroglif Mesir yang berguna pada komunikasi, dan angka yang berguna pada ilmu matematika. Hieroglif Mesir awal menyertakan gambar ciri khas tumbuhan, hewan, dan perkakas Nil.[16]
Di Mesir, peningkatan jumlah penduduk berlangsung secara politik hingga di titik penggabungan keseluruhan Lembah Nil di bawah satu negara.[17] Seiring dengan pertambahan populasi, muncul pembagian kerja. Sebagian besar berprofesi sebagai petani, lalu ada peternak, nelayan, dan seniman. Jumlah dan variasi produk khusus meningkat pesat tetapi belum dapat dipastikan apakah orang-orang hanya memiliki satu pekerjaan spesialis penuh waktu.[18]
Firaun adalah orang dengan kekuatan sosial dan politik terbesar, ditunjukkan dengan asosiasi dirinya dengan dewa Horus.[19] Firaun memperluas kekuasaannya di daerah-daerah melalui penaklukkan. Horus yang dulunya hanya totem satu kelompok Mesir Hulu menjadi dewa nasional akibat keberhasilan penaklukkan. Ibu kota negara berpindah-pindah mengikuti situs makam raja baru.[20]
Peradaban Mesopotamia bermula di Sungai Tigris dan Efrat.[21] Dokumen Sumeria awal menguraikan daftar orang yang menerima upah atau jatah dari lumbung kuil di Lagash dan menyebutkan profesi pandai besi tembaga, pandai besi perak, tukang kayu, pembuat lemari, pematung, pengukir, penyamak, pengrajin tembikar, penggosok wol, pemintal, pedagang, juru tulis, tukang daging, tukang roti, pembuat bir, juru masak, tukang cukur, kepala pelayan, penjaga gerbang dan sebagainya. Beberapa pandai besi, pedagang, dan mandor (nubanda)[22] tidak hanya menerima upah dalam bentuk barang, tetapi juga dipercaya mengelola tanah kuil.[23]
Berbeda dengan di Mesir, hasil panen yang berlebih tidak diserahkan kepada pemimpin, melainkan kepada para dewa di kuil yang diwakili oleh para pendeta. Di masa Protoliterasi, belum dikenal seorang penguasa sekuler. Kekuasaan sekuler baru muncul di masa Dinasti Awal.[24] Di kota Lagash, petinggi kuil sempat menyimpan terlalu banyak pasokan di kuil hingga akhirnya negara campur tangan untuk melindungi orang miskin dan lemah.[25]
Profesor Frankfort menmperlihatkan hubungan antara peradaban Mesir dan Sumeria dalam seni dan penggunaan alat-alat teknologi. Dekorasi pada bangunan berdinding batu bata, penggunaan segel silinder untuk penyegelan, jenis perahu yang khas, dan beberapa motif seni seperti hewan hibrida.[26] Kemiripan pada perkembangan masyarakat peradaban tersebut juga dipengaruhi oleh lingkungan mereka yang mirip, delta sungai.[21]
Aturan pengumpulan surplus pertanian yang ketat di Mesir menyebabkan para petani tidak dapat merasakan keuntungan peningkatan standar hidup di Mesir saat itu. Setelah era Dinasti I di Mesir dan periode Protoliterasi di Mesopotamia, jarang ada penemuan baru untuk meningkatkan produktivitas masyarakat.[25]
Produk seni tertua berbentuk manusia berasal dari Mesir berupa pelat Narmer dan dari Mesopotamia berupa patung batu kapur dan prasasti.[18]
Peradaban India kuno dimulai dari Peradaban Lembah Indus, yang menyebar di bagian barat laut subbenua India, dari tahun 3300 sampai 1700 SM. Peradaban kuno yang hidup sepanjang Sungai Indus yang sekarang merupakan wilayah Pakistan dan India barat.[27] Peradaban ini juga dikenal peradaban yang berpusat di kota Mohenjo Daro dan Harappa.[28] Keruntuhan peradaban ini ditengarai disebabkan Sungai Saraswati Veda yang mengalami kekeringan pada sekitar akhir 1900 SM akibat tingkat radiasi matahari yang cukup tinggi sehingga memengaruhi curah hujan di sekitar lembah.[29][30] Para arkeolog mengungkapkan peradaban Lembah Indus merupakan peradaban kuno paling luas yang ditemukan setelah situs peradaban Mesopotamia dan Mesir. Pada tahun 1980 peradaban Lembah Indus ditetapkan sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO.[31][1][32]
Teknologi yang berhasil ditemukan cukup beragam, mengolah logam, berternak dan bertani. Peradaban ini kemudian digantikan oleh Periode Weda.
Peradaban Tiongkok kuno bermulai dari Peradaban Sungai Kuning, Peradaban Sungai Yangtse dan Peradaban Sungai Liao. Wilayah penyebaran dominan budaya ini meliputi daerah geografis yang luas dengan kebiasaan dan tradisi yang sangat bervariasi antara kota dan provinsi di Tiongkok. Muncul dan berkembangnya seni lukis, keramik, kuil, dan istana.
Masyarakat Tiongkok Kuno memiliki banyak astronom yang dapat membantu masyarakat dalam pembuatan sistem penanggalan.[33] Berkembangan ilmu astronomi merupakan dasar dari berbagai aktivitas kehidupan bangsa Tiongkok karena sistem pertanian, pelayaran, dan usaha lainnya memerlukan informasi tentang pergantian dan perputaran musim.[33] Perkembangan teknologi masyarakat Tiongkok kuno terlihat dari pembuatan barang-barang perdagangan seperti barang tambang dan hasil olahannya berupa perabot rumah tangga, senjata, perhiasan, dan alat pertanian.[33] Tiongkok kaya akan barang tambang seperti batu bara, besi, timah, emas, wolfram, dan tembaga.[33]
Peradaban kuno yang berkembang di Meksiko dari tahun 1500 SM hingga 400 SM, meskipun pada tahun 1600-1500 SM peradaban Olmek awal sudah muncul di sekitar San Lorenzo Tenochtitlán.[34] Peradaban ini terletak di dataran rendah tropis Meksiko tengah bagian selatan, yang kini merupakan bagian dari negara bagian Veracruz dan Tabasco.
Peradaban ini merupakan peradaban pertama di Mesoamerika dan menjadi dasar untuk peradaban-peradaban berikutnya. Misalnya, di peradaban Olmek berlangsung praktik penusukan diri dan permainan bola, yang kemudian dipraktikkan di peradaban-peradaban Mesoamerika berikutnya. Peradaban mesoamerika terus berkembang dan mencapai puncaknya oleh suku Maya dan Aztek, sebelum kedatangan bangsa Eropa.
Sejumlah kebudayaan yang berkembang di wilayah Pegunungan Andes yang terbentang dari Kolombia selatan hingga Argentina dan Chile utara, serta wilayah gurun di Peru dan Chile utara. Para arkeolog meyakini bahwa peradaban Andes pertama kali berkembang di wilayah pesisir Samudra Pasifik. Peradaban Norte Chico di Peru merupakan peradaban Andes tertua dan berasal dari sekitar tahun 3200 SM. Peradaban Norte Chico adalah peradaban Pra-Colombus yang terdiri dari 30 pusat populasi utama di wilayah yang kini merupakan region Norte Chico di pantai utara-tengah Peru.
Peradaban Andes mengalami kemajuan setelahnya, kebudayaan Wari dan Tiwanaku adalah contoh kebudayaan maju yang mengawali Kekaisaran Inka. Kekaisaran Inka sendiri adalah entitas politik terkuat dan paling maju di Amerika Selatan sebelum kedatangan bangsa Eropa.