Ridwan Naibaho, yang lebih dikenal dengan nama Ridwan LIDA (lahir 17 Desember 1995) adalah seorang penyanyi dan pemeran berkebangsaan Indonesia. Namanya dikenal luas sejak keikutsertaannya dalam ajang pencarian bakat menyanyi dangdut, Liga Dangdut Indonesia musim pertama mewakili Provinsi Sumatera Utara yang disiarkan di Indosiar pada tahun 2018.[1][2]
Biografi
Ridwan adalah putra bungsu dari empat bersaudara dari pasangan Mahruf Naibaho dan Nur Jannah Simamora. Ibunda Ridwan meninggal ketika dirinya berusia 3 tahun, sementara sang ayah bekerja sebagai petani karet. Untuk memenuhi kebutuhan hidup, Ridwan sempat bekerja sebagai cleaning service salah satu hotel di Sibolga. Ridwan pernah meraih prestasi sebagai 2nd Runner Up Tourism Ambassador of Central of Tapanuli 2017.
Pada tahun 2018 Ridwan mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi dangdut yaitu Liga Dangdut Indonesia pada musim pertama yang disiarkan di Indosiar mewakili Provinsi Sumatera Utara. Cerita awal Ia mengikuti ajang LIDA merupakan atas dorongan bos tempatnya bekerja dikarenakan bos Ridwan tak sengaja mendengar ketika ia sedang menjalankan tugas sembari berdendang. Dari ajang tersebut ia lolos sampai babak 4 besar.[4] Pada tahun yang sama ia juga mengikuti ajang D'Academy Asia musim 4 namun harus tereliminasi di babak 8 besar pada tanggal 17 Desember 2018.[5]
Pada tahun 2018, Ridwan terjun ke dunia seni peran dengan membintangi film televisi perdananya bertajuk "Jenazah Menghilang Karena Tamak Harta" produksi Mega Kreasi Films yang ditayangkan di Indosiar pada tanggal 13 Juli 2018. Hingga saat ini ia telah membintangi puluhan judul FTV.[6][7]
Ridwan merilis single perdananya berjudul "Cinta Apa Adanya" pada tanggal 22 Juni 2020 di bawah naungan label 3D Entertainment.[8]
Pada Oktober 2020, ia bersama alumni Liga Dangdut Indonesia membentuk grup musik dangdut yaitu JD Eleven dan telah merilis single perdana berjudul "Cinta Ramadan".[9] Dari kelima anggota JD Eleven, ia merupakan mad-hyung (anggota tertua) dalam grup tersebut.