Dame Cicely Mary SaundersOMDBEFRCSFRCP (22 Juni 1918 – 14 Juli 2005) adalah seorang perawat, pekerja sosial, dokter dan penulis Anglikan asal Inggris, yang terlibat dalam beberapa universitas internasional. Ia dikenal karena perannya dalam melahirkan gerakan hospis, yang mendorong perawatan paliatif dalam kedokteran modern.
Rumah sakit
Saunders mengatakan bahwa setelah 11 tahun memikirkan proyek tentang rumah sakit bagi penderita kanker, ia telah menyusun rencana komprehensif dan mencari bantuan finansial setelah membaca Mazmur 37. Dia berhasil mendapat dukungan dari Albertine Winner, wakil kepala petugas medis pada Kementerian Kesehatan pada saat itu.