Bunda Dukacita

Maria
Patung Maria ditusuk tujuh pedang yang mewakili dukacitanya.
Bunda Dukacita
Dihormati diGereja Katolik Roma
Pesta15 September
Jumat sebelum Jumat Agung
AtributMaria dalam keadaan berkabung, hatinya ditusuk oleh tujuh pedang
PelindungPolandia, orang yang bersedih, anguish, Slowakia, Mississippi Seven Sorrows of Mary

Bunda Dukacita adalah sematan gelar pada Maria, ibu Yesus. Gelar ini mewakili dukacita Maria selama hidupnya. Ini menjadi subjek seni rupa esensial dalam Gereja Katolik.

Bunda Dukacita diperingati dalam liturgi setiap tanggal 15 September, sementara Jumat Kesedihan juga dirayakan sebelum perubahan oleh dari Konsili Vatikan Kedua.

Tujuh Kesedihan

Maria, dikelilingi oleh Tujuh Kesedihan

Tujuh Kesedihan (atau Kedukaan) adalah peristiwa dalam kehidupan Bunda Maria yang menjadi devosi terkenal dan kemudian digambarkan dalam seni rupa.[1]

Berikut ini adalah devosi umum untuk penganut Katolik yang setiap hari berdoa Bapa Kami sebanyak satu kali dan Salam Maria sebanyak tujuh kali.

  1. Nubuat Simeon. (Lukas 2:34–35) atau Penyunatan Yesus
  2. Melarikan diri ke Mesir. (Matius 2:13)
  3. Kehilangan Yesus kecil di Bait Allah. (Lukas 2:43–45)
  4. Maria bertemu Yesus saat berjalan menuju bukit Golgota.
  5. Yesus mati di kayu salib. (Yohanes 19:25)
  6. Lambung Yesus ditikam dan jenazah-Nya diturunkan dari salib. (Matius 27:57–59)
  7. Jenazah Yesus ditempatkan di dalam makam. (Yohanes 19:40–42)

Tujuh Kesedihan tersebut tidak ada hubungannya dengan lima Peristiwa Duka Rosario.

Referensi

  1. ^ Ball, Ann (2003). "Seven Sorrows of Mary". Encyclopedia of Catholic Devotions and Practices. Huntington IN: Our Sunday Visitor. hlm. 525. ISBN 0-87973-910-X. 

Bacaan tambahan

  • The Seven Sorrows of Mary, karya Joel Giallanza, C.S.C. 2008, diterbitkan oleh Ave Maria Press, ISBN 1-59471-176-3

Templat:Bunda Maria

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41