Codex Bodmer III, adalah naskah Injil Koptik kuno, berdasarkan paleografi bertarikh abad ke-4. Berisi teks Injil Yohanes (Yohanes 1:1-21:25) dengan beberapa kekosongan. Ditulis dalam dialek Bohairik bahasa Koptik.[1]
Teks
Merupakan naskah tertua versi Bohairik. Awalnya kodeks ini terdiri dari 239 halaman, tapi 22 halaman pertama rusak dan hanya fragmen-fragmen kecil yang terlestarikan. Injil Yohanes diikuti oleh teks dari Kitab Kejadian (1:1-4:2) dengan nomor halaman dimulai dengan α dalam seri baru. Juga memuat fragmen Surat kepada jemaat di Filipi dalam dialek Sahidik.
Kemunculan pertama kata "Allah" dalam Yohanes 1:1 adalah dalam bentuk singkatan Nomina Sacra, sedangkan kemunculan kedua dieja sepenuhnya. Dalam Yohanes 1:18 kata "Allah" (yang tidak ada yang pernah melihat) ditulis dalam bentuk singkatan (sebagai Nomina Sacra), sedangkan kata "Allah" (tunggal) ditluis lengkap. Juru tulisnya mungkin adalah seorang Gnostik.[2]
Teks kodeks ini tergolong jenis Teks Alexandria. Karena teks tersebut berbeda dengan naskah Bohairik yang lebih muda (dari abad ke-12 dan kemudian) maka disebut sebagai versi proto-Bohairik (Papirus Bodmer III).
Naskah ini ditemukan di Mesir Hulu dan dibeli oleh John M. Bodmer dari Jenewa.
Diterbitkan oleh Rodolphe Kasser pada tahun 1958.[3]
Lokasi
Saat ini disimpan di Bibliotheca Bodmeriana (P. Bodmer III) di Cologny.
Lihat pula
Referensi
- ^ Bruce M. Metzger, The Early Versions of the New Testament, Oxford University Press, 1977, p. 124.
- ^ Éd. Massaux, Quelques variantes importantes de P. Bodmer III et leur accointance avec oa gnose, NTS V (1959), pp. 210-212.
- ^ R. Kasser, Papyrus Bodmer III. Evangile de Jean et Genese I-IV, 2 en bohairique, (CSCO clxxvii, Scriptores coptici, XXV; Louvain, 1958).
Pustaka tambahan
- Rodolphe Kasser, Papyrus Bodmer III. Evangile de Jean et Genese I-IV, 2 en bohairique, (CSCO clxxvii, Scriptores coptici, XXV; Louvain, 1958).
- Papyrus Bodmer III: An Early Coptic Version of the Gospel of John and Genesis 1-4:2, ed. by Daniel B. Sharp. (Arbeiten zur neutestamentlichen Textforschung 48). Berlin/Boston, de Gruyter 2016. ISBN 978-3-11-044193-2978-3-11-044193-2