Unionisme Serbia-Montenegro adalah ideologi politik yang menganjurkan agar Montenegro bersatu dengan Serbia. Maka dari itu, ideologi ini menentang pemisahan Montenegro dari Serbia pada tahun 2006.[1] Sebelumnya, Montenegro pernah bersatu dengan Serbia dalam institusi Kerajaan Yugoslavia dari tahun 1918 hingga 1941, Republik Federal Sosialis Yugoslavia dari tahun 1943 hingga 1992 dan kemudian dalam bentuk negara Serbia dan Montenegro (secara resmi disebut "Republik Federal Yugoslavia") dari tahun 1992 hingga 2006. Gagasan ini tidak sama dengan ideologi nasionalisme Serbia Raya.
Roberts, Elizabeth (2001). Realm of the Black Mountain: A History of Montenegro. Ithaca, New York, USA: Cornell University Press. ISBN978-0-8014-4601-6.