Undang-Undang Logan

Logan Act
Great Seal of the United States
Judul lengkapUndang-Undang tentang Penghukuman Kejahatan Tertentu yang Dirincikan di dalamnya
Disahkan olehKongres Amerika Serikat 5
Kutipan
Statutes at LargeStat. 613
Susunan
Pasal U.S.C. yang
dibuat
18 U.S.C. § 953
Riwayat legislatif
  • Diajukan di Dewan Perwakilan Rakyat oleh Roger Griswold (FCT) pada tanggal 26 Desember 1798[1]
  • Disetujui Dewan Perwakilan Rakyat pada tanggal 17 Januari 1799 (58–36)
  • Disetujui Senat pada tanggal 25 Januari 1799 (18–2)
  • Ditandatangani Presiden John Adams pada tanggal 30 Januari 1799
Amendemen besar
P.L. 103-322, § 330016(1)(K)
Kasus Mahkamah Agung Amerika Serikat
United States v. Curtiss-Wright Export Corp.

Undang-Undang Logan (1 Stat. 613, 18 U.S.C. § 953, disahkan 30 Januari 1799 (1799-01-30)) adalah sebuah undang-undang federal di Amerika Serikat yang memidanakan perundingan tanpa izin yang dilakukan oleh warga Amerika Serikat dengan pemerintah asing yang bersengketa dengan Amerika Serikat. Tujuan undang-undang ini adalah untuk memastikan agar perundingan yang tidak direstui oleh negara tidak akan melemahkan kedudukan pemerintah.[2] Undang-undang ini diusulkan setelah Senator George Logan melakukan perundingan tanpa izin dengan pemerintah Republik Prancis Pertama pada tahun 1798 saat berlangsungnya Perang Kuasi.[2][3] Undang-Undang Logan ditandatangani oleh Presiden John Adams pada 30 Januari 1799. Undang-undang ini lalu diamendemen pada tahun 1994 untuk mengubah hukuman "didenda $5.000" menjadi "didenda sesuai bab ini".[2]

Sejauh ini hanya dua orang yang pernah didakwa melanggar undang-undang ini,[4] yaitu pada tahun 1802 dan 1852.[5] Keduanya pada akhirnya tidak divonis.[5]

Referensi

  1. ^ History of laws prohibiting correspondence with a foreign government and acceptance of a commission : Memorandum on the history and scope of the laws prohibiting correspondence with a foreign government and acceptance of a commission to serve a foreign state in war, being sections five and nine of the federal penal code. Charles Warren. Government Printing Office, 1917.
  2. ^ a b c Michael V. Seitzinger (1 Februari 2006). "Conducting Foreign Relations Without Authority: The Logan Act" (PDF). Congressional Research Service. Diakses tanggal 2007-04-09. 
  3. ^ "Why The GOP Iran Letter Is Spurring Debate Over An 18th Century Law". NPR.org. March 11, 2015. Diakses tanggal March 12, 2015. 
  4. ^ Duda, Jeremy (2017-06-13). "A Foreign Affair". History Today.
  5. ^ a b Nichols, Michelle (December 2, 2017). "Flynn, Kushner targeted several states in failed U.N. lobbying: diplomats". Reuters. However, only two Americans have ever been indicted for allegedly violating it – in 1802 and 1852 – and neither was convicted. 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41