Suraj Venjaramoodu

Suraj Venjaramood
സുരാജ് വെഞ്ഞാറമൂട്
Suraj
LahirSuraj Vasudevan Nair
lahir 30 Juni 1976
Venjarammoodu, Thiruvananthapuram, Kerala, India
PekerjaanPemeran, artis mimikri
Tahun aktif2001–sekarang
Suami/istriSupriya (2005–sekarang)
PenghargaanPenghargaan Film Negara Bagian untuk Artis Komedi Terbaik (2009, 2010, 2013)
Penghargaan Film Nasional untuk Aktor Terbaik (2013)
IMDB: nm2241427 Modifica els identificadors a Wikidata

Suraj Venjaramood (bahasa Malayalam: സുരാജ് വെഞ്ഞാറമൂട്; kelahiran 30 Juni 1976) adalah seorang pemeran dan impresionis (mimik) pemenang penghargaan nasional asal India yang membintangi lebih dari 100 film Malayalam.[1] Ia biasanya memainkan peran komedi, meskipun ia juga memainkan beberapa peran karakter. Ia adalah penerima Penghargaan Film Negara Bagian untuk Artis Komedi Terbaik sebanyak tiga kali. Pada 2014, Suraj meraih Penghargaan Film Nasional untuk Aktor Terbaik untuk penampilannya dalam film Malayalam Perariyathavar.[2]

Kehidupan awal dan pribadi

Venjaramood V. Suraj lahir sebagai putra kedua dari pasangan Venjaramood Vasudevan Nair, seorang pensiunan prajurit Angkatan Darat India dan Vilasini, seorang ibu rumah tangga.[3] Ia disebut oleh ayahnya, ibunya dan para kerabatnya dengan sebutan "Kuttappan". Kakaknya V. V. Saji sekarang bertugas dalam Angkatan Darat India. Kakak perempuannya Sujatha telah menikah dan tinggal di Thiruvananthapuram. Suraj juga ingin masuk tentara setelah menyelesaikan Sertifikat Meninggalkan Sekolah Menengah-nya, tetapi tidak jadi karena lengannya patah akibat terjatuh dari sepeda. Ia mendapatkan pendidikan dasarnya dari K.V.M.L.P.S, Venjaramoodu.[4]

Pada 2005, Suraj menikah dengan Supriya di Auditorium Vaikuntam, dekat Kuil Padmanabhaswamy. Mereka memiliki tiga anak: Kashinathan, Vasudev and Hridya. Putranya, Kashinathan, berakting dalam film-film Annan Thambi dan Teja Bhai & Family.

Referensi

  1. ^ Suraj Venjarammoodu
  2. ^ "61st National Film Awards". Press Information Bureau. 17 April 2014. Diakses pada 17 April 2014.
  3. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-06-16. Diakses tanggal 2015-10-13. 
  4. ^ http://www.mangalam.com/mangalam-varika/178975

Pranala luar


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41