Stratokrasi

Stratokrasi (στρατός, stratos, "militer" and κράτος, kratos, "kekuasaan") adalah sebuah bentuk pemerintahan yang dipimpin oleh para pimpinan militer. Meskipun tampak serupa dengan model diktator junta militer yang mengkudeta posisi pemerintahan, stratokrasi lebih cenderung disebut sebagai sebuah sistem konstitusi yang memandang kekuatan pimpinan negara setara dengan pejabat militer sehingga posisi di pemerintahan banyak diisi oleh para tokoh dari bidang militer, baik di tingkat pusat ataupun di wilayah yang dibawahinya.

Beberapa contoh negara yang pernah menerapkan sistem ini adalah negara kota Sparta pada zaman Yunani Kuno, yang mengharuskan pemimpin negara sebagai seorang ksatria gagah berani untuk melindungi wilayahnya dari serangan musuh.[1]

Referensi

  1. ^ Harley, T. Rutherford. The Public School of Sparta, Greece & Rome, Vol. 3, No. 9 pp. 129-139.