Masjid Raya Syahabuddin

Masjid Raya Syahabuddin
PetaKoordinat: 0°32′16.764″N 101°26′31.956″E / 0.53799000°N 101.44221000°E / 0.53799000; 101.44221000
Agama
AfiliasiIslam
Lokasi
LokasiSiak, Riau, Indonesia
Arsitektur
TipeMasjid
Peletakan batu pertama1926
Rampung1935

Masjid Raya Syahabuddin atau Masjid Raya Siak merupakan salah satu masjid yang berlokasi di Jalan Sultan Ismail, Kampung Dalam, Kecamatan Siak, Kabupaten Siak, Provinsi Riau, sekitar 500 m dari lokasi Istana Siak. Masjid ini dibangun pada tahun 1926 pada masa Sultan Al Said Al Kasyim Abdul Jalil Saifuddin atau Sultan Syarif Kasim II (Sultan Siak ke-12), dan selesai dibangun pada tahun 1935. Masjid Raya Syahabuddin tidak hanya digunakan sebagai tempat beribadah, lebih dari itu masjid ini juga menjadi salah satu situs cagar budaya.[1][2] Masjid Raya Syahabuddin terletak berdampingan dengan komplek pemakaman Sultan Syarif Kasim II beserta keluarganya.[3]

Sejarah

Masjid Syahabuddin yang pertama terletak di Jalan Syarif Kasim,[1] dibangun pada tahun 1882 pada masa pemerintahan Sultan Syarif Kasim I dengan arsitektur sederhana terbuat dari kayu.[4][5] Pada zaman pemerintahan Sultan Syarif Kasim II pada tahun 1926, masjid dipindahkan secara permanen pembangunannya ke Jalan Sultan Ismail di tepi Sungai Siak. Dana pembangunan masjid berasal dari dana kerajaan dan partisipasi masyarakat Siak.[1]

Nama Syahabuddin berasal dari gabungan kata syah dan al-din, Kata syah berasal dari bahasa Persia yang berarti penguasa, sedangkan kata al-din berasal dari bahasa Arab yang berarti agama. Syahabuddin dimaksudkan sebagai lambang bahwa Sultan/Raja bukan hanya penguasa negara, melainkan juga sekaligus seorang "penguasa agama" (Syahabuddin).[2] Masjid Raya Syahabuddin telah mengalami beberapa renovasi yang antara lain penambahan pembangunan pada teras bagian kanan dan kiri masjid, meski demikian bentuk aslinya masih tetap dipertahankan dan identitas budaya yang menempel di masjid tetap terjaga.[6]

Arsitektur

Arsitektur bangunan masjid merupakan perpaduan bangunan Timur Tengah (Turki) dan Melayu.[2] Masjid ini berdenah persegi silang, dengan luas bangunan 399.6 m2. Pintu masuk berada di sisi timur, utara, dan selatan. Bangunan utama ditopang tiang bulat silinder dari beton dengan formasi membentuk lingkaran. Pintu dan jendela bagian atas membentuk lengkung kubah. Lengkung kubah di atas pintu dan jendela pada bagian dalam berhias tulisan dari petikan ayat-ayat Al-Qur'an.[1]

Atap masjid berupa atap sirap yang pada bagian puncaknya berbentuk "kuncup teratai". Masjid ini mempunyai mihrab dengan ukuran tinggi 2,4 m, lebar 104 cm, dan panjang 210 cm. Di dalam masjid terdapat sebuah mimbar yang terbuat dari kayu bermotif daun, sulur dan bunga.[4][5]

Dakwah Islam

Kesultanan Siak pada zaman dahulu merupakan pusat pendidikan terbesar di asia tenggara, banyak negara seperti Malaysia, Filipina, dan Thailand belajar pendidikan Islam di Kesultanan Siak. Masjid Syahabuddin pada saat itu berfungsi sebagai salah satu pusat pengkajian Islam semasa Kesultanan Siak.[3]

Lihat Pula

Referensi

  1. ^ a b c d "Masjid Raya Syahabuddin Kabupaten Siak Riau". situsbudaya. Diakses tanggal 18 Maret 2019. [pranala nonaktif permanen]
  2. ^ a b c "Masjid Syahabuddin". siakkab. Diakses tanggal 18 Maret 2019. 
  3. ^ a b Sidiq, A (30 Oktober 2015). "Atraksi Wisata Religi di Masjid Syahbuddin Kabupaten Siak Provinsi Riau" (PDF). JOM FISIP. 2 (2). Diakses tanggal 19 Maret 2019. 
  4. ^ a b "Masjid-Masjid Kuno di Sumatera Barat, Riau dan Kepulauan Riau". academia. Diakses tanggal 19 Maret 2019. 
  5. ^ a b "Masjid Raya Syahabuddin". pesonasiak. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-08-17. Diakses tanggal 19 Maret 2019. 
  6. ^ "Keindahan Masjid Raya Syahabuddin Sri Indrapura di Riau". direktori-wisata. Diakses tanggal 19 Maret 2019. 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41