Kunjungi halaman utama Portal Peristiwa Terkini
Senin, 26 Januari 2009
26 Januari - Gerhana Matahari cincin terlihat di Samudra Hindia bagian selatan, ujung selatan Pulau Sumatra (Lampung ), Selat Sunda , Pulau Bangka bagian selatan, Pulau Belitung , dan Kalimantan , Jawa Barat bersamaan dengan Tahun Baru Imlek .(JawaPos)
Selasa, 20 Januari 2009
20 - Barack Obama dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat ke-44. (BBC)
Senin, 19 Januari 2009
19 - Hamas turut menyatakan gencatan senjata setelah Israel mengumumkan akan menarik pasukannya dari Jalur Gaza dalam waktu 1 minggu.
(detikNews)
Minggu, 18 Januari 2009
18 - Kebakaran besar melanda depo pengisian BBM milik Pertamina di Plumpang , Jakarta Utara .
(Metro TV Online)
Sabtu, 17 Januari 2009
17 - Israel secara sepihak menyatakan gencatan senjata dalam konflik Israel-Hamas .
(NYTimes)
17 - Qatar dan Mauritania turut memutuskan hubungan dengan Israel sebagai protes atas serangan militer Israel di Jalur Gaza .
(detikNews)
Jumat, 16 Januari 2009
16 - FIA membatalkan A1GP Indonesia yang semula akan diselenggarakan pada 6-8 Februari 2009 di Lippo Village , Tangerang , karena penyelenggara gagal memenuhi tenggat waktu penyelesaian sirkuit.
(A1GP)
Kamis, 15 Januari 2009
15 - Harifin A. Tumpa terpilih menjadi Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia .
(detikNews)
Rabu, 14 Januari 2009
14 - Bolivia dan Venezuela memutuskan hubungan diplomatik dengan Israel sebagai protes atas serangan militer Israel di Jalur Gaza .
(detikNews)
Senin, 12 Januari 2009
12 - Cristiano Ronaldo dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Dunia FIFA 2008, mengalahkan Lionel Messi dan Fernando Torres .
bola/read/2009/01/13/031312/1067269/73/ronaldo-pemain-terbaik-dunia-2008 (detikSport)
12 - Pemerintah Indonesia kembali menurunkan harga BBM jenis premium dan solar menjadi Rp 4.500,00/liter setelah sebelumnya diturunkan pada bulan Desember, serta tarif dasar listrik untuk industri sebesar rata-rata 8 persen, berlaku mulai 15 Januari 2009.
(detikFinance)
Minggu, 11 Januari 2009
11 - Kapal Motor Teratai Prima 0 yang membawa 250 penumpang dan 17 awak kapal tenggelam di perairan Tanjung Baturoro , Sendana , Majene , Sulawesi Barat , dalam perjalanan dari Parepare , Sulawesi Selatan , menuju Samarinda , Kalimantan Timur . 18 korban dapat diselamatkan sementara nasib 249 orang lainnya belum diketahui.
(Kompas.com)
Sabtu, 10 Januari 2009
10 - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menemukan belasan produk makanan ringan tanpa izin edar di Jakarta ; salah satunya mengandung melamin .
(Liputan 6)
Kamis, 8 Januari 2009
8 - Tindakan-tindakan yang dinilai antisemit marak terjadi di Eropa seiring dengan terjadinya konflik yang menewaskan ratusan nyawa rakyat Palestina . Ancaman-ancaman bom juga ditujukan kepada komunitas-komunitas Yahudi .
(JawaPos via BatamPos)
Rabu, 7 Januari 2009
7 - Massa di Surabaya menyegel sinagoge Yahudi di kota itu dan membakar bendera Israel di pelatarannya. (Suara Karya)
7 - John Atta Mills dari Kongres Demokrasi Nasional dilantik sebagai Presiden Ghana .
(KapanLagi.com)
Senin, 5 Januari 2009
5 - Jembatan Kali Bangsal yang terletak di Kecamatan Bangsal , Mojokerto , Jawa Timur , ambrol. Jalur utama Mojokerto -Pasuruan terputus dan seluruh kendaraan terpaksa dialihkan melalui jalur Krian -Sidoarjo .
(Liputan 6)
Minggu, 4 Januari 2009
4 - Amerika Serikat mencegah keluarnya suatu pernyataan Dewan Keamanan PBB agar gencatan senjata dilaksanakan dengan segera di Jalur Gaza dan Israel selatan dalam konflik Israel-Palestina , dengan alasan tidak melihat kemungkinan Hamas akan menaati himbauan Dewan minggu lalu untuk segera mengakhiri kekerasan.
(AP)