Goitrogen
Goitrogen adalah zat dalam beberapa bahan makanan baik itu buah ataupun sayur yang berpotensi menimbulkan penyakit gondok.[1][2] Goitrogen bekerja dengan cara menghalangi atau mengganggu produksi hormon kelenjar gondok atau lebih dikenal dengan nama kelenjar tiroid.[1] Makanan yang mengandung goitrogenJenis makanan yang mengandung zat goitrogen akan mengganggu kerja kelenjar tiroid yang bertugas memproduksi hormon tiroid untuk metabolisme tubuh sehingga kelenjar ini akan mengkompensasi sel-selnya menjadi besar yang kita sebut sebagai gondok.[2] Bahan makanan yang yang bersifat goitrogenik bila dikonsumsi berlebihan adalah:[2]
Zat goitrogen telah dikenal sebagai arachidosile yang terdapat dalam selaput merah kacang tanah dan thio-orazolidone yang terdapat pada famili Brassica seperti kubis, kembang kol, dan lobak.[2] Pengolahan bahan makanan yang mengandung Goitrogen dengan cara dikukus atau digoreng dapat meminimalisir efek merugikan bahan makanan yang mengandung zat goitrogen.[2] Referensi
|