Dinitrogen difluorida adalah senyawa kimia dengan rumus N. Ia berbentuk gas pada suhu ruang, dan pertama kali diidentifikasi pada tahun 1952 sebagai produk dekomposisi termal azida N3F. Senyawa ini memiliki struktur F−N=N−F dan terdapat dalam bentuk cis- dan trans-.
Isomer
Konfigurasi cis memiliki simetri C2v dan bentuk trans memiliki simetri C2h. Kedua isomer ini dapat saling tukar sesuai suhu tetapi dapat dipisahkan melalui fraksionasi suhu rendah. Bentuk trans secara termodinamika kurang stabil tetapi dapat disimpan dalam bejana kaca. Bentuk cis menyerang kaca dalam waktu sekitar 2 pekan membentuk silikon tetrafluorida dan dinitrogen monoksida:[2]
Preparasi
Hampir seluruh preparasi dinitrogen difluorida menghasilkan campuran kedua isomer, tetapi mereka dapat dibuat terpisah.
Metode basah melibatkan N,N-difluorourea dengan kalium hidroksida pekat. Ini memberikan rendemen 40% dengan isomer trans tiga kali lebih banyak.[3]
Difluoroamina membentuk senyawa padat tak stabil dengan kalium fluorida (atau rubidium fluorida atau sesium fluorida) yang terdekomposisi menjadi dinitrogen difluorida.[3]
Reaksi
Dinitrogen difluorida bentuk cis akan bereaksi dengan akseptor ion fluorida kuat seperti antimon pentafluorida membentuk kation N.
Pada fase padat, panjang ikatan N=N dan N−F yang teramati pada kation N masing-masing 1,089(9) dan 1,257(8) Å, termasuk yang terpendek dari ikatan N−N dan N−F yang pernah diamati.
Referensi
- ^
Lide, David R. (1998). Handbook of Chemistry and Physics (edisi ke-87th). Boca Raton, FL: CRC Press. hlm. 4–73, 5–15, 9–46. ISBN 0-8493-0594-2.
- ^ Greenwood, Norman N.; Earnshaw, A. (1997), Chemistry of the Elements (edisi ke-2), Oxford: Butterworth-Heinemann, ISBN 0-7506-3365-4
- ^ a b Sykes, A. G. (1989-07-17). Advances in Inorganic Chemistry. Academic Press. hlm. 171. ISBN 9780080578828. Diakses tanggal 21 June 2014.