Dimerkaprol adalah obat yang digunakan untuk mengatasi keracunan arsenik, raksa, emas dan timbal.[3] Obat ini diberikan secara intramuskular atau disuntikkan ke dalam otot.[3]
Efek samping yang dapat muncul adalah tekanan darah tinggi, rasa sakit di lokasi suntikan, muntah dan demam.[3] Obat ini tidak disarankan untuk orang yang mengidap alergi kacang.[3] Masih belum jelas apakah obat ini aman untuk kandungan ibu yang sedang hamil.[3]
Cara dimerkaprol mengatasi keracunan logam berat adalah dengan mengikat logam-logam tersebut dan mengeluarkannya lewat urin.[3]
Dimerkaprol pertama kali dibuat oleh ahli kimia Britania Raya di Universitas Oxford pada masa Perang Dunia II.[4] Obat ini termasuk dalam Daftar Obat-Obatan Esensial Organisasi Kesehatan Dunia.[5] Di Amerika Serikat biayanya dapat melebihi 200 USD.[6]
Catatan kaki