Cipera

Cipera adalah masakan khas Suku Karo dari Sumatera Utara yang terbuat dari bahan dasar daging ayam kampung dan tepung jagung. Potongan daging ayam kampung kemudian dimasak dengan tepung jagung hingga empuk dan berkuah kental. Agar menghasilkan kuah yang lebih kental, maka tepung jagung yang digunakan harus dari bulir tua dan disangrai dan telah ditumbuk hingga halus.

Selain berbahan dasar utama berupa daging ayam kampung dan tepung jagung, cipera juga memiliki bahan-bahan lainnya, seperti jamur merang, serta bumbu-bumbu dapur lainnya, berupa serai, asam cekala, tomat, cabai, daun seledri, bawang merah dan lain sebagainya.

Keberadaan cipera sendiri banyak dihidangkan pada perayaan pesta adat Karo. Selain itu cipera juga dapat ditemukan dengan mudah diberbagai rumah makan yang ada di Kabanjahe, Berastagi, dan juga di Medan.

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41