5 pertandingan[1] 1. FC Köln Hannover 96 SC Freiburg
Jumlah penonton tertinggi
81.360[1] Borussia Dortmund v Borussia Mönchengladbach Borussia Dortmund v Bayern München Borussia Dortmund v SC Freiburg Borussia Dortmund v Hamburger SV
Bundesliga 2017–2018 adalah musim ke-55 dari Bundesliga, kompetisi sepak bola utama Jerman. Musim ini dimulai pada 18 Agustus 2017 dan berakhir pada 12 Mei 2018.[2] Jadwal pertandingan diumumkan pada 29 Juni 2017.[3][4]
Bayern München merupakan juara bertahan dan memenangkan gelar Bundesliga ke-27 pada 7 April saat menyisakan lima pertandingan, sekaligus memenangkan gelar juara sebanyak enam kali berturut-turut untuk pertama kalinya dalam sejarah sepak bola Jerman.[5][6]
1. FC Köln dan Hamburger SV adalah klub yang terdegradasi pada akhir musim, dan sekaligus kehilangan status sebagai klub yang selalu tampil di tingkatan utama dalam sejarah Bundesliga.
Ikhtisar
Salah satu penggantian manajer sebelum awal musim dilakukan di Borussia Dortmund, yang telah finis di peringkat ketiga pada musim sebelumnya. Setelah memecat Thomas Tuchel, mereka merekrut Peter Bosz dari Belanda pada Juni 2017, setelah membawa Ajax menuju Final Liga Eropa UEFA 2017.[7] Dortmund juga terlibat dalam transfer pemain pada musim panas, dengan menjual penyerang muda Prancis Ousmane Dembélé ke Barcelona dengan biaya awal €105 juta.[8] Sementara itu, juara bertahan Bayern München memulai musim dengan memecahkan rekor transfer pemain Bundesliga dengan membeli gelandang Prancis Corentin Tolisso dari Lyon dengan nilai €41,5 juta.[9]
Pada 28 September 2017, Bayern memecat manajer Carlo Ancelotti setelah menerima laporan mengenai masalah pemain, meski Bayern menempati peringkat ketiga.[10] Dia digantikan oleh Jupp Heynckes dalam karier keempatnya sebagai manajer klub.[11] Pada 28 Oktober, kemenangan 2–0 atas RB Leipzig membawa Bayern ke puncak klasemen untuk pertama kalinya pada musim ini.[12] Pada bulan Desember, Dortmund memecat Bosz saat Dortmund berada di posisi ketujuh, dan menggantikannya dengan Peter Stöger dari Austria yang baru saja dikeluarkan dari tim papan bawah 1. FC Köln yang belum meraih kemenangan.[13]
Pada jendela transfer Januari 2018, Dortmund kehilangan pencetak gol terbanyak kedua musim ini, penyerang Gabon Pierre-Emerick Aubameyang, yang pindah ke Arsenal dengan biaya transfer senilai €63 juta.[14] Mereka menggantikannya dengan mendatangkan Michy Batshuayi dari Chelsea sebagai pemain pinjaman.[15] Dari Desember hingga Februari, Bayern menjalani 10 pertandingan dengan kemenangan beruntun sebelum berakhir dengan pertandingan melawan Hertha BSC yang berakhir imbang tanpa gol di Allianz Arena,[16] dan berhasil menjalani 13 pertandingan tanpa kekalahan secara beruntun hingga berakhir dengan kekalahan 1–2 dari Leipzig pada 18 Maret.[17]
Dortmund tidak terkalahkan dalam 12 pertandingan yang berlangsung antara Desember dan 31 Maret, sebelum mengalami kekalahan tandang 0–6 dari Bayern.[18]Schalke 04, yang finis pada peringkat ke-10 pada musim sebelumnya, berada di peringkat 3 teratas pada hampir seluruh musim. Schalke tidak terkalahkan dalam 11 pertandingan yang berlangsung antara September dan Januari, serta enam kemenangan beruntun pada Februari dan Maret sebelum kalah 2–3 dari tim papan bawah Hamburg.[19]
Bayern memenangkan gelar juara Bundesliga ke-27 dan gelar juara Jerman ke-28 (6 kali berturut-turut) pada 7 April 2018, dengan menyisakan lima pertandingan setelah mengalahkan sesama klub dari Bavaria, FC Augsburg, dengan skor 4–1.[6] Tiga pekan kemudian, Köln menjadi tim pertama yang terdegradasi setelah kalah 2–3 dari SC Freiburg.[20] Pada 5 Mei, Schalke mengamankan peringkat kedua dan kembali ke Liga Champions untuk pertama kalinya selama empat tahun terakhir, setelah menang 2–1 atas Augsburg.[21] Pada matchday terakhir, 1899 Hoffenheim mengalahkan Dortmund dengan skor 3–1 dan finis di peringkat ketiga berkat keunggulan selisih gol serta mengamankan tempat di babak grup Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sejarah klub.[22] Setelah kemenangan VfL Wolfsburg atas Köln dengan skor akhir 4–1, Hamburg terdegradasi dari Bundesliga untuk pertama kalinya dalam sejarah klub.[23]
Robert Lewandowski Bayern München menjadi pencetak gol terbanyak di Bundesliga untuk ketiga kalinya, yang sekaligus menjadi rekor untuk pemain asing. Dia mencetak 29 gol, 14 gol lebih banyak dari Nils Petersen dari Freiburg yang menempati peringkat kedua.[24]
^"RheinEnergieSTADION". rheinenergiestadion.de (dalam bahasa Jerman). Kölner Sportstätten GmbH. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-06-06. Diakses tanggal 29 Desember 2015.
^"Bayern in der Rückrunde vor 75.000 Zuschauern" [Bayern di depan 75.000 penonton pada paruh kedua musim ini]. kicker.de (dalam bahasa Jerman). kicker-sportmagazin. 13 Januari 2015. Diakses tanggal 13 Maret 2017.
^"Daten & Fakten". mercedes-benz-arena-stuttgart.de (dalam bahasa Jerman). VfB Stuttgart Arena Betriebs GmbH. Diakses tanggal 21 Mei 2017.
^"Daten und Fakten". vfl-wolfsburg.de (dalam bahasa Jerman). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-04-26. Diakses tanggal 1 Desember 2015.
^"Trainerstatistik – Bundesliga" [Statistik manajer – Bundesliga]. fupa.net (dalam bahasa Jerman). FuPa GmbH. 6 Maret 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-06-07. Diakses tanggal 13 Maret 2017.
^"Ligaverband: Ligastatut"(PDF). DFB.de (dalam bahasa Jerman). Deutscher Fußball-Bund. hlm. 214. Diarsipkan dari versi asli(PDF) tanggal 2016-12-13. Diakses tanggal 16 Agustus 2016.