Bremen (kota)
Kota Bremen adalah ibu kota dan kota otonom (Kreisfreie Stadt) di negara bagian Bremen, Jerman barat laut. Sebagai kota pelabuhan sepanjang sungai Weser, sekitar 60 km (37 mi) di selatan muaranya yang ada di Laut Utara, Bremen adalah bagian daerah metropolitan Bremen-Oldenburg (berpenduduk 2,4 juta jiwa). Bremen dan Bremerhaven merupakan 2 kota di negara bagian Bremen. Kota Bremen adalah kota terpadat ke-2 di Jerman Utara dan ke-10 di seantero Jerman. Kota ini memiliki 658.000 penduduk dengan luas wilayah 419,38 km2. Area kotanya sepanjang 38 km dan melebar sampai 16 km. Kota ini terkenal dengan bursa tembakau. Kota kembar
Selain itu, Bremen juga memiliki hubungan informal dengan: Galeri fotoReferensi
Wikimedia Commons memiliki media mengenai Bremen. |