The Con-Heartist |
---|
Poster film internasional |
Sutradara | Mez Tharatorn |
---|
Produser | |
---|
Ditulis oleh |
- Pattaranad Bhiboonsawade
- Mez Tharatorn
- Thodsapon Thiptinnakorn
|
---|
Pemeran | |
---|
Penata musik | Vichaya Vatanasapt |
---|
Sinematografer | Chaiyapruek Chalermpornpanit |
---|
Penyunting | Panayu Kunvanlee |
---|
Perusahaan produksi | Jor Kwang Films |
---|
Distributor | GDH 559 |
---|
Tanggal rilis |
- 3 Desember 2020 (2020-12-03) (Thailand)
|
---|
Durasi | 128 menit |
---|
Negara | Thailand |
---|
Bahasa | Bahasa Thailand |
---|
The Con-Heartist (bahasa Thai: อ้าย..คนหล่อลวง) adalah film komedi-romantis Thailand yang disutradarai oleh Mez Tharatorn, diproduksi oleh Jor Kwang Films dan didistribusikan oleh GDH 559. Film ini dibintangi oleh Nadech Kukimiya dan Pimchanok Luevisadpaibul sebagai pemeran utama. Film tersebut tayang perdana pada 3 Desember 2020, dan menjadi salah satu film Thailand yang dirilis setelah berhentinya bioskop akibat Pandemi COVID 19.[1]
Film The Con-Heartist juga tayang di situs streaming Netflix pada 3 Desember 2020. Di Indonesia, film ini tayang di jaringan bioskop CGV, Cinépolis, dan Flix Cinema pada 24 Februari 2021.
Sinopsis
Ina (Pimchanok Luevisadpaibul) pernah ditipu oleh pacarnya, Petch (Bank Thiti Mahayotaruk) dengan meminjamkan uang sebesar 500.000 Baht. Setelah meminjamkan uang, ia ditinggal begitu saja oleh Petch dan membuat Ina terjerat hutang.
Suatu ketika, Ina menjadi target penipuan Tower (Nadech Kugimiya), yang meminta Ina mentransfernya sejumlah uang. Namun, Ina berhasil mendapatkan informasi tentang Tower atas bantuan temannya yang bekerja di bank. Karena tidak ingin dilaporkan, Tower mengajak Ina untuk kerja sama dengan memberinya imbalan yang bisa digunakannya melunasi hutang. Ina juga mengajak Tower untuk bekerja sama menipu mantan pacarnya yang dulu menipunya.[2]
Pemeran
- Nadech Kugimiya berperan sebagai Tower
- Pimchanok Luevisadpaibul sebagai Ina
- Thiti Mahayotaruk sebagai Petch
- Pongsatorn Jongwilak sebagai Jone
- Kathaleeya McIntosh sebagai Ms Nongnuch
- Chantavit Dhanasevi sebagai Samson
- Tanachporn Rakharutai sebagai Tangdong
- Natthachai Sirinanthachot sebagai Karyawan Lhingwu
- Nattanan Junsakuna sebagai Resepsionis di BKK Space
- Parit Permnak sebagai Barista
- Khemjirus Chankijthanaworrakul sebagai Teller Bank
- Sarocha Suntronkul Na Chonburi sebagai Teller Bank
- Chananticha Chaipa sebagai Anak kecil di halte bus
- Kittiphong Dumavibhat sebagai Pemilik warung nasi
- Sanhanut Tiracheep sebagai Fotografer 1
- Ranon Kamplean sebagai Fotografer 2
- Pacharaporn Hitanant sebagai Perempuan di warung Sup darah babi
- Nattaphol Worachalad sebagai Anak dari perempuan di warung Sup darah babi
- Fahlun Tanomthap sebagai Pemilik mobil Ferrari
- Patima Chayanuwat sebagai Resepsionis 1 Le Grand Hotel
- Pariya Terasakulsit sebagai Resepsionis 2 Le Grand Hotel Receptionist 2
- Ornjira Supavakul sebagai Resepsionis 3 Le Grand Hotel
- Punyarak Nimchuar sebagai Resepsionis 4 Le Grand Hotel
- Vacharee Siriwachwiwat sebagai Ms Kanokpon
- Piyakan Bootprasert sebagai Istri Samson
Publikasi dan penyiaran
Berita produksi untuk film tersebut disebarkan pada Juli 2020, ketika GDH mengungkapkan tiga pemeran utama film baru tersebut, yang menampilkan Nadech Kugimiya, Pimchanok Luewisetpaiboon, dan Thiti Mahayotaruk. Perilisan film tersebut dijadwalkan pada akhir tahun 2020 sebagai hadiah dan penyemangat penonton film Thailand setelah banyak film yang batal tayang akibat Pandemi COVID-19 di Thailand.[3]
Film ini diumumkan secara resmi pada tanggal 23 September 2020, ketika GDH mengadakan konferensi pers Line-up GDH Xtraordinary 2021. Film tersebut berjudul Aii-Con-Lor-Luang (อ้าย..คนหล่อลวง). Penayangan perdananya direncanakan jatuh pada 3 Desember 2020 di Paragon Cineplex, Siam Paragon Shopping Center, bersamaan dengan pengumuman dua aktor utama lainnya, Pongsatorn Jongwilak dan Kathaleeya McIntosh serta mengumumkan garis utama cerita film tersebut yaitu tentang penipuan.[4] Pada 4 November 2020, GDH mulai mempromosikan film sebagai persiapan untuk pemutaran yang telah dijadwalkan. Konferensi pers untuk perilisan film secara resmi diadakan pada 19 November 2020 di Quartier Gallery, The EmQuartier Shopping Center. Film ini tayang di beberapa jaringan bioskop Indonesia yang telah beroperasi seperti CGV, Cinépolis, dan Flix Cinema.[5]
Referensi
Pranala luar