Talud-tablero adalah langgam arsitektur yang paling lazim digunakan di landasan, kuil, dan piramida di Mesoamerika pada zaman pra-Kolumbus. Langgam ini pertama kali muncul pada zaman Klasik Awal di Teotihuacan, dan kemudian menyebar luas hingga ke wilayah peradaban Maya. Talud-tablero terdiri dari permukaan atau panel yang condong ke arah dalam yang disebut talud, dengan panel atau struktur di tengahnya yang tegak lurus dengan tanah yang disebut tablero.
Koszkul, Wieslaw; Hermes, Bernard; Calderon, Zoila (December 2006). "Teotihucan-related Finds from the Maya Site of Nakum, Peten, Guatemala". Mexicon. 28: 117–127.
Laporte, Juan Pedro (1985). "El 'Talud Tabler' en Tikal, Peten: Nuevos Datos". Vida y Obra de Roman Pina Chan. Instituto de Investigaciones Anthropologicas.