Referendum konstitusi Azerbaijan 1995

Referendum konstitusi Azerbaijan 1995 adalah sebuah referendum yang diselenggarakan di Azerbaijan pada tanggal 12 November 1995 bersamaan dengan putaran pertama pemilihan anggota parlemen.[1] Para pemilih diberikan pertanyaan "Apakah Anda setuju dengan pengadopsian dari rancangan pertama Konstitusi Nasional Republik Azerbaijan yang diajukan oleh Komisi yang dipimpin oleh Presiden Republik Azerbaijan Heydar Aliyev, yang telah menyiapkan rancangan Konstitusi Republik Azerbaijan yang baru?" Hasilnya adalah 91,9% mendukung dengan jumlah pemilih dilaporkan sebesar 86,1%.[2]

Hasil

Pilihan Jumlah Suara %
Mendukung 91,9
Menolak 6,6
Tidak sah/suara kosong 1,5
Total 3.556.277 100
Pemilih terdaftar/tingkat partisipasi 4.132.600 86,1
Sumber: Nohlen et al.

Referensi

  1. ^ Dieter Nohlen, Florian Grotz & Christof Hartmann (2001) Pemilihan di Asia: Buku pegangan data, Volume I, hal357
  2. ^ Nohlen et al., P360