Ranuccio Farnese (11 Agustus 1530 – 29 Oktober 1565) merupakan seorang prelatus Italia, yang menjadi KardinalSanta Lucia in Selci dari 1545 sampai kematiannya pada 1565.
Ranuccio Farnese lahir di Valentano. Pada umuar 12 tahun, ia menjadi biarawanKsatria Malta yang mengurusi properti San Giovanni dei Forlani di Venesia.
Sebagai putra dari Pier Luigi Farnese, putra kandung dari Paus Paulus III, Farnese dijadikan Kardinal pada usia 15 tahun oleh kakeknya yang merupakan seorang paus: ia dijuluki cardinalino ("kardinal kecil") karena usianya yang masih muda.