Rilis stabil NetBSD terbaru adalah versi 9.2 (15 Mei 2021).[5]
Sejarah
NetBSD merupakan turunan dari 4.3BSD-Reno dari Computer Systems Research GroupUniversity of California, Berkeley, berdasarkan kode sumber Net/2 dan proyek 386BSD. Proyek NetBSD dimulai dari gerahnya para pengembang 386BSD tentang arah dan tujuan pengembangan perangkat lunak, utamanya sistem operasi.[6] Para inisiator proyek NetBSD: Chris Demetriou, Theo de Raadt, Adam Glass, dan Charles Hannum, merasa bahwa pengembangan dengan model yang lebih terbuka akan memberikan efek lebih baik bagi proyek, yaitu dapat digunakan di arsitektur mana saja, bersih dan kualitas kode yang lebih baik.
Kode sumber NetBSD mulai dirilis 21 Maret 1993 dan rilis pertama yaitu NetBSD 0.8 dikeluarkan 19 April 1993[7] yang merupakan turunan kode 386BSD 0.1 dengan penambahan patch tidak resmi untuk versi 0.2.2, beberapa program dari Net/2 yang hilang dari kode 386BSD diadopsi ulang, dan beberapa penambahan lainnya.[7][8] Rilis pertama yang mendukung banyak arsitektur adalah NetBSD 1.0 yang dirilis Oktober 1994 dan menggunakan kode 4.4BSD-Lite.[9] Pada 1994 juga, Theo de Raadt, keluar dari proyek. Dia kemudian mengembangkan OpenBSD yang merupakan turunan NetBSD 1.0 pada 1995.[10]
Pada tahun 1998, dalam rilis NetBSD 1.3 diperkenalkan pkgsrc sebagai pengelola paket.[11]
Penggunaan
Penggunaan NetBSD didukung oleh desain yang bersih, performanya yang tinggi, skalabilitas, dan dukungannya terhadap banyak arsitektur komputer utamanya pada perangkat benam dan server, khususnya aplikasi jaringan.[14] Beberapa diantaranya adalah:
Sistem Operasi QNX menggunakan stack jaringan berbasiskan kode NetBSD,[15][16] dan menyediakan dukungan driver yang diubah dari NetBSD.[14]
Dell Force10 menggunakan NetBSD sebagai dasar sistem operasi FTOS (sistem operasi Force10), yang diterapkan pada switch dan router.[17] Force10 berdonasi kepada NetBSD Foundation pada 2007 untuk riset dan pengembangan.[18]
Beberapa bagian dari MacOS utamanya perangkat user diambil dari NetBSD.
Sistem operasi Minix menggunakan perangkat user NetBSD dan infrastruktur pemaketan pkgsrc sejak versi 3.2.[20]
Wasabi Systems menyediakan sertifikat atas produk berbasiskan NetBSD dengan fitur dan tambahan untuk penggunaan komersial, khususnya perangkat benam, server dan infratruktur data.[21]
^ abChris G. Demetriou (19 April 1993). "So you say you want an interim release of 386bsd?". comp.os.386bsd.announce. (Web link). Diambil pada 12 May 2010.
^"Myths about FreeBSD". Diakses tanggal 7 June 2014. The two operating systems do share a lot of code, for example most userland utilities and the C library on OS X are derived from FreeBSD versions.