Metatron (bahasa Ibrani: מֶטָטְרוֹן Meṭāṭrōn, מְטַטְרוֹןMəṭaṭrōn, מֵיטַטְרוֹןMēṭaṭrōn, מִיטַטְרוֹןMīṭaṭrōn) or Mattatron (מַטַּטְרוֹןMaṭṭaṭrōn)[1] adalah sesosok malaikat dalam Agama Yahudi yang disebutkan tiga kali dalam Bavli, dalam sedikit pasal singkat dalam Aggadah dan dalam teks-teks Kabbalistik dalam sastra Rabbinik.[2] Nama Metatron tak disebutkan dalam Taurat maupun Alkitab dan cikal bakal nama tersebut awalnya merupakan bahan perdebatan. Dalam tradisi Islam, malaikat tersebut juga disebut sebagai Mīṭaṭrūn (bahasa Arab: ميططرون), malaikat kerudung.[3][4]
Dalam apokrifa Yahudi dan Kabbalah awal, "Metatron" adalah nama yang diberikan oleh Henokh usai ia berubah menjadi malaikat.