Mahkamah Agung Rakyat dianggap sebagai forum banding tingkat tinggi di Tiongkok yang mengawasi dan mengatur prosedur peradilan di semua pengadilan rakyat khusus dan pengadilan subordinasi lokal. Mahkamah ini juga merupakan pengadilan tingkat terakhir di seluruh Tiongkok.
Mahkamah terdiri dari 340 hakim yang bersidang di pengadilan yang lebih kecil untuk memutuskan kasus hukum.
Sistem pengadilan terdiri dari proses persidangan sistem empat tingkat, dua tingkat praperadilan.
Pada 2005, Mahkamah Agung Rakyat mengumumkan untuk "mengambil kembali otoritas persetujuan hukuman mati" karena kekhawatiran tentang "kualitas hukuman"[3] dan pada 31 Oktober 2006, Kongres Rakyat Nasional secara resmi mengubah Hukum Organik Pengadilan Rakyat dengan meminta semua putusan hukuman mati harus disahkan oleh Mahkamah Agung Rakyat.[4] Sebuah laporan tahun 2008 menyatakan bahwa sejak proses peninjauan baru tersebut, Mahkamah Agung Rakyat telah menolak 15 persen dari seluruh hukuman mati yang diputuskan oleh pengadilan yang lebih rendah.[5]
Sejak Maret 2013, Zhou Qiang menjabat sebagai Presiden dan Ketua Mahkamah Agung Rakyat.
Pada 2013, Mahkamah mulai memasukkan sekitar 32.000 nama para debitur ke dalam daftar hitam. Sejak saat itu, media pemerintah menjelaskan bahwa daftar tersebut sebagai langkah pertama menuju Sistem Kredit Sosial nasional.[6][7]
Pada 2015, Mahkamah mulai bekerja dengan perusahaan swasta kredit sosial. Misalnya dengan Kredit Sesame yang mulai memangkas poin kredit dari orang-orang yang gagal membayar denda di pengadilan.[6]
Pada 1 Januari 2019, Pengadilan Kekayaan Intelektual Mahkamah Agung Rakyat dibentuk untuk menangani semua praperadilan tingkat kedua dari kasus-kasus yang telah menjalani proses praperadilan tingkat pertama Pengadilan Kekayaan Intelektual.[8]
^Judges Law of the People's Republic of China, Article 16: "Judges are divided into twelve grades. The President of the Supreme People's Court is the Chief Justice."
^Bodeen, Christopher (10 April 2008). "China Hails Reform of Death Penalty". San Francisco Chronicle. Diarsipkan dari versi asli tanggal 21 September 2008.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
^"Subscribe to read". Financial Times. Diarsipkan dari versi asli tanggal 24 July 2018. Diakses tanggal 24 July 2018.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)(perlu berlangganan)