Labuhan Tangga Hilir, Bangko, Rokan Hilir

Labuhan Tangga Hilir
Negara Indonesia
ProvinsiRiau
KabupatenRokan Hilir
KecamatanBangko
Kode Kemendagri14.07.02.2023 Edit nilai pada Wikidata
Luas13,93 km²
Jumlah penduduk2.845 jiwa (2021)[1]
Kepadatan204 jiwa/km²
Jumlah RT10 RT
Jumlah RW3 RW
Peta
PetaKoordinat: 2°5′24.40″N 100°51′42.88″E / 2.0901111°N 100.8619111°E / 2.0901111; 100.8619111


Labuhan Tangga Hilir adalah salah satu kepenghuluan yang berada di Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau, Indonesia. Letak wilayah Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir secara astronomis berada pada 100º 83644’ Bujur Timur dan 2.0642 Lintang Selatan. Wilayah Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir terbagi ke dalam 2 Dusun terdiri dari :

  1. Dusun Sepakat : Jumlah 1 RW dan 4 RT
  2. Dusun Mekar Anugrah : Jumlah 2 RW dan 6 RT

Letak Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir berdekatan dengan pusat Kepenghuluan lintas ibu kota Rokan Hilir Bagan Siapiapi yang merupakan ibu kota Kabupaten Rokan Hilir, sehingga karakteristik sosial-ekonomi masyarakat cenderung lebih heterogen (perkotaan).

  1. Orbitasi

Perjalanan dari Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir menuju Kecamatan Bangko dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan bermotor dengan jarak sekitar 15 kilometer. Aksesibilitas menuju Kota/Kecamatan Bangko dapat dilalui dengan mudah dengan adanya infrastruktur jalan aspal. Pusat pemerintahan Kabupaten Rokan Hilir, berada di Batu 6 lintas Bagan Siapi-api. Jarak tempuh dari Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir menuju Bagan Siapi-Api yakni 3-4 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 5 menit perjalanan. Ketersediaan kendaraan umum dari Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir menuju Batu 6 lintas Bagan Siapi-api yaitu dapat menggunakan motor.

Ibu kota Provinsi Riau berada di Kota Pekanbaru. Jarak tempuh dari Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir menuju Kota Pekanbaru yaitu 220 kilometer dengan waktu tempuh perjalanan sekitar 5-6 jam. Aksesibilitas dari Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir menuju Kota Pekanbaru dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan pribadi baik motor maupun mobil dan kendaraan umum. Kendaraan umum yang dapat digunakan untuk menuju Kota Pekanbaru yaitu oplet dengan tarif Rp 80.000 satu kali perjalanan atau mobil travel antar-jemput hingga ke daerah tujuan di Kota Pekanbaru dengan tarif Rp 140.000. Berikut merupakan tabel orbitasi Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir

  1. Batas dan Luas Wilayah

Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir terletak bagian selatan dari Ibukota Kecamatan Bangko, yang memiliki batas sebagai berikut :

  • Sebelah Utara dengan : Kepenghuluan Bagan Punak Meranti
  • Sebelah Selatan dengan : Kepenghuluan Labuhan Tangga Besar
  • Sebelah Timur dengan : Sungai Rokan
  • Sebelah Barat dengan : Raja Bejamu

Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir memiliki luas wilayah 3830.39 Ha

Referensi

  1. ^ "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2021" (Visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 30 September 2021. 

 

Prefix: a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9

Portal di Ensiklopedia Dunia