Kumbang sagu(Lat.: Rhynchophorus ferrugineus, larvanya disebut ulat sagu) adalah jenis kumbang yang tersebar luas dari India sampai Sauwa, mengikuti penyebaran inangnya. Tubuh berwarna coklat kemerahan atau hitam,sebesar kenari. Moncong panjang meruncing kemuka dan kebelakang. Larva sebesar ibu jari tangan, kadang - kadang lebih besar. Kepala kecil berwarna coklat kehitaman, kulit berkerut. Larva dan kumbang dewasa makan empulur batang sagu yang membusuk. Kepompong panjang sebesar biji durian, berwarna putih kekuningan, terbungkus anyaman serat batang sagu. Kumbang ini di temui pula pada batang kelapa, aren, salak dan kirai, karenanya sering dinamakan kumbang kelapa. Di beberapa tempat di Indonesia, larva kumbang sagu dikenal sebagai makanan lezat.[1]
Kumbang Sagu merupakan salah satu serangga hama pada tanaman kelapa. Hama ini berada di pucuk tanaman kelapa mulai dari telur sampai dewasa. Masyarakat Maluku dan Suku Kamoro dari Papua biasa mengkonsumsi ulat ini dengan cara dibakar seperti sate atau dimakan mentah (hidup-hidup). Mereka meyakini bahwa ulat sagu banyak mengandung protein dan vitamin sehingga semakin banyak mereka mengkonsumsinya maka tubuh akan menjadi sehat dan perkasa.[2] Serangga ini merupakan hama untuk pohon kurma, kelapa, kelapa sawit, sagu, siwalan. aren, dan pohon palem-paleman lainnya. Serangga ini diketahui menyebabkan kerusakan besar-besaran pada tanaman kelapa pada tahun 1906 di India dan pada pohon kurma pada tahun 1918. Serangga ini masuk ke timur tengah pada tahun 1980an dan menjadi hama yang merusak perkebunan kurma.[3]
Siklus hidup
Serangga ini memiliki 5 tahap siklus hidup dimulai dari telur, larva, kepompong, pupa, dan serangga dewasa. Keseluruhan proses siklus hidup tidak bisa dilakukan di pohon lain, harus berada di dalam pohon palem-paleman.[3]
Telur
Telur memiliki panjang 2,6 mm dan lebar 1,1 mm dengan warna putih. Telur berbentuk oval dan memanjang.[3] Telur akan menetas dalam waktu 2-3 hari.[4]
Larva
Larva yang baru keluar dari telur berwarna putih kekuningan, sementara ketika sudah besar berwarna coklat kekuningan. Panjangnya 5 cm dengan lebar 2 cm. Memiliki mulut berkitin dengan kepala berwarna cokelat.[3] Serangga ini menjadi larva selama 41-78 hari dan selama itu, larva akan mengonsumsi tunas batang muda.[4]
Kepompong
Serangga ini membentuk pupa dengan panjang 6 cm dan lebar 3 cm. Kepomopong terbuat dari fiber pohon inangnya.[3]
Pupa
Pupa awalnya berwarna putih krim tetapi semakin lama warnanya akan berubah menjadi cokelat. Pupa memiliki panjang 3,5 cm dengan lebar 1,5 cm.[3] Serangga ini menjadi pupa selama 15-27 hari.[4]
Dewasa
Ketika serangga dewasa, serangga ini memiliki panjang 3,5 cm dan lebar 1,2 cm.[3]
Pengendalian
Serangga ini merupakan hama untuk sebagian besar tanaman palma. Tanaman muda yang terinfeksi bagian pangkal atau titik tumbuh tanaman tersebut akan terbentuk lubang akibat serangan serangga ini sehingga pelepah daun rusak dan terkulai. Pada tanaman dewasa, serangga ini akan menyerang pelepah muda yang belum terbuka. Lubang bekas serangan serangga ini akan keluar lendir berwarna merah kecoklatan.[4] Serangan serangga ini sangat sulit untuk dikendalikan. Beberapa metode pengendalian dibutuhkan agar serangan serangga ini terkendali.[3]
Pengendalian secara biologis
Pengendalian secara biologis dilakukan dengan menggunakan musuh alami serangga ini. Musuh alami serangga ini diantaranya melalui virus Cytoplasmic polyhedrosis virus yang menyerang hama ini ketika masih menjadi larva.[5] Selain virus tadi, musuh serangga ini yang menyerang ketika larva adalah nematoda Heterorhabditis indicus,[6] Serangga Scolia erratica[7] dan Chelisoches morio.[8] Spesies yang menyerang serangga ini ketika dewasa adalah nematoda Praecocilenchus ferruginophorus[9] dan serangga Hypoaspis.[10] Musuh lainnya adalah Steinernema carpocapsae, Steinernema riobravis, dan jamur Metarhizium pingshaense.[4]
Pengendalian menggunakan pestisida
Pengendalian untuk mencegah kumbang sagu betina untuk bertelur adalah dengan menyiram bekas luka/sayatan yang terdapat pada kepala sari bunga dengan pestisida. Bekas luka pada kepala sari bunga merupakan tempat favorit serangga ini untuk bertelur. Apabila sudah terjadi infeksi maka tindakan yang dilakukan adalah memotong bagian bunga yang terinfeksi dan lakukan suspensi insektisida. Jika yang terkena bagian batang, maka bagian yang terkena harus dibersihkan dan diberi campuran lumpur dan pestisida.[3]
Referensi