Kepler-11 adalah bintang seperti Matahari yang dikitari oleh enam planet. Bintang ini terletak di rasi bintang Cygnus dan berjarak sekitar 2.000 tahun cahaya dari Bumi.[2] Bintang ini ditemukan oleh teleskop angkasa Kepler, dan penemuannya diumumkan pada tanggal 2 Februari 2011.
Sistem bintang Kepler-11 sangat rapat dan memadati bintang induk. Lima planet tampak seperti mengumpul, sementara satu lainnya seperti "terpental".
Planet
Planet-planet yang mengitari bintang ini dinamai secara alfabetis: b, c, d, e, f, dan g. Ukuran planet-planet tersebut berkisar antara ukuran Bumi dan Neptunus. Massa jenis mereka yang rendah menunjukkan bahwa tidak ada satu pun dari planet-planet itu yang komposisinya seperti Bumi.[4] Atmosfer hidrogen ditemui pada planet d, e dan mungkin f, sementara b dan c mengandung H/He.[2][5]
Catatan kaki
Pranala luar