Jatisarono (bahasa Jawa: Jatisarana) adalah sebuah desa yang terletak di kecamatan Nanggulan, Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Proses terbentuknya Desa Jatisarono didasari oleh Maklumat Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 1946 mengenai Penggabungan Kelurahan, maka kelurahan-kelurahan di wilayah ini bergabung menjadi satu "Kelurahan Yang Otonom” dengan nama kelurahan Jatisarono. Terpilih sebagai Lurah pertama adalah Ki Lurah Djoyolesono. Nama kelurahan tersebut kemudian secara resmi ditetapkan dengan Maklumat Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 5 tahun 1948 tentang perubahan daerah-daerah Kelurahan. Kalurahan Jatisarono terdiri atas 12 Padukuhan
Lurah Desa
- Ki Lurah Djoyolesono (Masih dicari data oleh trah Djoyolesono)
- R. Tondo Sutikno (1948-1990)
- Narimanto (1990 Pj)
- Rahmad Sarono, BA (1990-2000)
- Muji Kurniawan Nugroho,SE (2008-2013)
- pj Kepala Desa oleh Sekdes (2013-2016)
- Sosiandaru Joko Parikenan, SE (2016- 2021)
Nama Padukuhan Di Kalurahan Jatisarono
Wilayah Kalurahan Jatisarono secara administrasi di bagi menjadi 12 Padukuhan. Padukuhan-Padukuhan tersebut adalah sebagai berikut:
- Padukuhan Soronanggan
- Padukuhan Krinjing Lor
- Padukuhan Krinjing Tengah
- Padukuhan Krinjing Kidul
- Padukuhan Grubug
- Padukuhan Karang
- Padukuhan Bejaten
- Padukuhan Jatingarang Lor
- Padukuhan Jatingarang Kidul (Kauman)
- Padukuhan Nanggulan
- Padukuhan Janti Lor
- Padukuhan Janti Kidul