Jalur kereta api Tanjungbalai–Teluk Nibung
Jalur kereta api Tanjungbalai–Teluk Nibung adalah salah satu jalur kereta api nonaktif dengan panjang 5 km menghubungkan Tanjungbalai dengan Teluk Nibung dibangun oleh Deli Spoorweg Maatschappij yang diresmikan pada tanggal 1 Februari 1918 untuk angkutan kereta api barang. Bangunan stasiun di Teluk Nibung saat ini sudah tidak ada lagi, railbednya sudah menjadi gang/lorong yang dikepung padatnya pemukiman, sisa-sisa rel masih nampak menyembul sesekali, di beberapa titik juga terlihat bekas jembatan dan beberapa plang KAI sebagai penanda bahwa ada aset kereta api di sekitarnya.[1] SejarahSetelah resmi membuka Jalur Kereta Api Lintas Rantau Laban - Tanjung Balai pada 6 Agustus 1915. DSM meneruskan pembangunan rel menuju Pelabuhan Teluk Nibung, yang diresmikan 3 tahun kemudian pada 1 Februari 1918, Menurut informasi para tetua setempat, Pada masa jalur ini masih aktif, jalur ini hanya difungsikan untuk angkutan kereta api barang. Jalur sepanjang 5 KM dari Stasiun Tanjung Balai ini nonaktif sekitar tahun 70an. Saat ini bangunan stasiun hanya tinggal pondasi dan emplasmen sudah tertutup rumah-rumah warga setempat.[2] Jalur TerhubungLintas aktif• Jalur Kereta api Kisaran - Tanjung Balai • Jalur kereta api Tebing Tinggi–Kisaran Daftar stasiun
Galeri
Referensi
|