Insiden kecelakaan pesawat udara LOT Li-2 Tuszyn 1951 terjadi pada tanggal 15 November 1951 ketika pesawat penerbangan LOT Polish Airlines Lisunov Li-2 asal bandara Lublinek dengan tujuan Krakow-Balice terbang menabrak saluran listrik dekat Tuszyn, terjerat, jatuh dan terbakar. Seluruh penumpang pesawat yang diketahui berjumlah 15 orang ditambah 3 orang awak pesawat tewas.[1] Itu adalah kejadian insiden kecelakaan pesawat LOT pertama yang terjadi sejak akhir Perang Dunia II.
Kejadian
Pada tanggal 15 November tahun 1951, sebuah pesawat LOT Lisunov Li-2 sedang dalam perjalanan dari Łódź menuju Kraków–Balice . Tak lama setelah lepas landas saat terbang dari Górki Duże dekat Tuszyn, pesawat itu terbang terlalu rendah dan menabrak kabel listrik, jatuh dan terbakar. [2] Seluruh isi pesawat yang berjumlah 15 penumpang dan 3 awak pesawat ditemukan tewas. Pilot kapten pesawat tersebut adalah Marian Buczkowski, ayah dari seorang aktor Polandia bernama Zbigniew Buczkowski. [2] Penyebab resmi bencana tersebut disebabkan oleh kondisi cuaca buruk (awan rendah dan kabut) dan kesalahan pilot. [2]
Berdasarkan investigasi jurnalis, dikarenakan kurangnya dokumentasi dari arsip LOT, kejadian sebenarnya yang menyebabkan kecelakaan pesawat itu mungkin bisa berbeda dari yang selama ini diketahui. [2] LOT Lisunov Li-2 terbang dari Szczecin hari itu dan setelah mendarat kapten Buczkowski menunjukkan bahwa salah satu mesin pesawat mungkin rusak dan sang kapten menolak untuk terbang lagi. [2] Namun Buczkowski kemudian diancam dengan pistol oleh salah satu petugas Keamanan yang memaksa untuk tetap pergi ke Kraków, dia dengan enggan setuju untuk terbang. [2] Karena pesawat dipaksa terbang dengan kondisi mesin yang rusak, pesawat terhenti, terjerat kabel listrik dan jatuh ke lapangan. [2]
Pada tanggal 27 November 2010, sebuah tugu peringatan didirikan di tempat tersebut untuk memperingati tewasnya Kapten Buczkowski, awak dan penumpangnya. [2]
Referensi
Templat:Aviation accidents and incidents in 1951