Huawei C6100Ketersediaan menurut negara | Desember 2009 |
---|
Kartu External | MicroSD |
---|
Huawei C6100 adalah produk telepon genggam yang diproduksi oleh perusahaan pemasok perangkat telekomunikasi di China, yaitu Huawei. Ponsel ini diperkenalkan di Indonesia oleh perusahaan operator telekomunikasi asal Indonesia, yakni PT. Bakrie Telecom. Ponsel ini menggunakan esia sebagai layanan operator. Telepon genggam ini merupakan ponsel 3G yang memiliki teknologi CDMA. Huawei C6100 dikenal di Indonesia dengan nama Hape Esia Online. Ponsel ini memungkinkan para penggunanya menjelajahi dunia maya, dengan ponsel ini para pengguna esia bisa melakukan aktivitas dengan situs Google, yahoo, facebook atau twitter, dan sebuah aplikasi baru, esia messenger, yaitu layanan chatting untuk sesama pengguna ponsel Huawei C6100.
Sejarah
Huawei C6100 diperkenalkan di Indonesia pada 16 Desember 2009 oleh PT. Bakrie Telecom. Huawei C6100 dikeluarkan dengan nama Esia Online.Ponsel ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan para pengguna esia yang menginginkan fasilitas online di ponsel, produk ini merupakan produk esia pertama yang mempunyai kemampuan online. Telepon genggam ini mempunyai hubungan kerjasama dengan perusahaan aplikasi seperti Google, yahoo, twitter, Friendster, facebook, dan Microsoft Corporation. Huawei C6100 mencoba mengadopsi kemampuan Blackberry Messenger (BM). Ponsel ini menyediakan aplikasi baru, yakni Esia Messenger. Sebelum diluncurkan di Indonesia, layanan Esia Messenger sudah diperkenalkan di dalam sebuah ajang, yakni Internasional CDMA Summit yang berlangsung pada 7 - 9 Desember 2009. Layanan Esia Messenger ini diperkenalkan bersama dengan Huawei C6100.
Fitur
Ponsel ini memiliki dua tipe atau model, yakni Black Classic dan White Elegance. Telepon genggam ini memiliki dua pilihan warna, yakni hitam dan putih. Huawei C6100 memiliki ketebalan 13.7 milimeter dan layar selebar 2.4 inci dengan kedalaman 262.644 warna. Ponsel ini memiliki berat 120 gram (termasuk baterai). Huawei C6100 memiliki keyboard QWERTY, yakni keyboard yang mempunyai bentuk seperti mesin tik, atau keyboard yang biasa dipakai kebanyakan komputer pada saat ini. Huawei C6100 juga bisa dipakai untuk memainkan file musik MP3, QCP dan AAC+ yang dapat disimpan dalam kartu memori microSD dengan kapasitas maksimal 2 gigabit. Ponsel ini dilengkapi dengan audio port 3,5 milimeter sebagai konektor dari headset ke ponsel. Ponsel CDMA ini dilengkapi dengan kamera digital 1.3 megapiksel. Huawei C6100 ini memiliki baterai litium berkapasitas 1000 mAh dan dilengkapi dengan port mini Universal Serial Bus (USB) untuk pengisian daya. Ponsel yang dikenal dengan nama Hape esia online ini bisa digunakan sebagai modem internet.
Spesifikasi
Fitur
|
Spesifikasi
|
Model |
Black Classic, White Elegance
|
Warna Ponsel |
Hitam dan Putih
|
Dimensi |
116.3mm x 56.4mm x 13.7mm
|
Layar |
262k LCD, 2.4 inch
|
Kartu Memori |
Micro SD card (2 gigabit)
|
Kamera |
Kamera digital, 1.3 megapiksel
|
Tipe Keyboard |
Qwerty
|
Baterai |
Lithium 1000mAh
|
Kapasitas Kontak |
1000 kontak
|
Nada dering |
MP3, MP4, AAC
|
Aplikasi
Huawei C6100 menyediakan fasilitas Facebook, Twitter, Yahoo Messenger,Windows Live Messenger,Google Talk selain fitur standar seperti Kamera digital, SMS, buku telepon (kontak), daftar panggilan, perekam suara, dan jam alarm.
Esia Messenger
Esia Messenger adalah program pengirim pesan instant para pengguna perangkat esia. Layanan yang diperkenalkan di ajang Internasional CDMA Summit 2009 ini mengadopsi kemampuan Blackberry Messenger. Layanan Esia messenger dirancang khusus untuk para pengguna Hape esia online melakukan chatting. Dalam aplikasi ini, Para pengguna menggunakan nomor telepon sebagai nomor identifikasi pribadi.
Melalui aplikasi ini, Para pengguna Huawei C6100 bisa mendapatkan berita-berita terbaru seputar politik, sosial, budaya, dan olahraga.
Chat 'N Date
Para pengguna Huawei C6100 bisa melakukan chatting dengan aplikasi Chat 'N Date. Chat 'N Date merupakan komunitas chatting terbesar di Indonesia.
My Music
Aplikasi ini mempunyai tiga fitur, yaitu Esia Music Box, info music, dan Karaoke. Dengan fitur Esia Music Box para pengguna Huawei C6100 bisa mengunduh musik-musik terbaru yang mempunyai format MP3, MP4, dan AAC. Fitur Info music juga memungkinkan para pengguna ponsel ini untuk melihat informasi tentang musik, kunci lagu, lirik lagu, berita-berita terbaru seputar dunia musik,dan dengan fitur karaoke para pengguna telepon genggam ini bisa melakukan kegiatan karaoke.
Hidayah
Huawei C6100 mempunyai aplikasi religi, yakni aplikasi hidayah. Aplikasi ini mempunyai fitur Jadwal salat, Adzan, dan Tasbih.
Pemutar Musik
Huawei C6100 bisa dipergunakan sebagai alat pemutar musik atau audio yang mempunyai format MP3, MP4, dan AAC.
Modem
Huawei C6100 bisa dipergunakan sebagai Modem internet, yaitu dengan menggunakan kabel data dan mempunyai kecepatan hingga 153.6 kbps.
Lihat pula
Pranala luar
Referensi
- Buku Panduan Pengguna Huawei C6100 Handphone CDMA
bandoro 11:44, 21 Maret 2010 (UTC)