Gereja Episkopal Skotlandia
Gereja Episkopal Skotlandia (bahasa Gaelik Skotlandia: Eaglais Easbaigeach na h-Alba; bahasa Skots: Scots Episcopal Kirk) adalah provinsi gerejawi dari Persekutuan Anglikan di Skotlandia. Gereja ini merupakan kelanjutan dari Gereja Skotlandia sebagaimana dimaksud oleh Raja James VI, dan sejak era Restorasi pada masa Charles II sampai pendirian kembali Presbiterianisme di Skotlandia setelah Revolusi Agung,[5] gereja ini mengakui Uskup Agung Canterbury sebagai presiden Instrumen Persekutuan Anglikan, tetapi tidak memiliki yurisdiksi di Skotlandia sendiri. Hubungan dekat ini muncul akibat sejarah unik Gereja Episkopal Skotlandia. Menjadi Gereja terbesar ketiga di Skotlandia,[6] Gereja Episkopal Skotlandia memiliki 303 kongregasi.[7] Dalam hal keanggotaan resmi, Episkopal saat ini memiliki persentase anggota jauh di bawah 1 persen dari populasi Skotlandia, membuatnya jauh lebih kecil dibandingkan dengan Gereja Skotlandia. Keanggotaan gereja pada tahun 2019 adalah 27.585, di antaranya 19.784 adalah anggota komunikan. Jumlah kehadiran mingguan adalah 11.782 jemaat.[4] Data 2018 adalah 28.647 anggota, 19.983 anggota komunikan, dan 12.430 kehadiran mingguan.[8] Pada tahun 2017, keanggotaan gereja berjumlah 30.909, 22.073 di antaranya adalah anggota komunikan.[2] Primus Gereja Episkopal Skotlandia saat ini adalah Mark Strange, yang terpilih pada tahun 2017. Referensi
Bacaan lanjutan
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai Scottish Episcopal Church.
|